Setiawan, Indra (2007) CD INTERAKTIF MENGENAL WINDOWS SOHERE GLASS STUDIO.
Full text not available from this repository.Abstract
Kerja Praktek merupakan salah satu mata kuliah wajib yang harus diambil mahasiswa fakultas Desain Universitas Komputer Indonesia. Ini adalah kegiatan akademik yang harus dilakukan setiap mahasiswa jurusan Desain Komunikasi Visual sebagai syarat pengambilan Tugas Akhir. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai media pembelajaran bagi mahasiswa untuk masuk dalam lingkup bidang pekerjaan. Secara langsung mahasiswa dapat melihat dan masuk dalam kondisi nyata aktifitas pekerjaan lapangan yang berkaitan dengan materi perkuliahan yang selama ini didapat dari tahap pembelajaran di kampus. Diharapkan, dengan adanya kerja praktek ini mahasiswa mendapatkan manfaat banyak dari pekerjaan yang dijalankannya, sehingga dapat dijadikan pengalaman dan persiapan dalam menghadapi dunia kerja di masa mendatang. Dan dewasa ini informasi merupakan suatu yang sangat berharga dan semakin mudah untuk didapatkan, hal ini dikarenakan semakin banyaknya media-media informasi yang menawarkan suatu informasi yang actual baik informasi yang berasal dari media lini atas ataupun media yang berasal dari media lini bawah yang meliputi segenap perangkat yang dapat memuat atau membawa pesan kepada calon pembeli. Dalam pembahasan ini, disiplin ilmu yang digunakan adalah Desain Komunikasi Visual (DKV), yang memiliki ruang lingkup cukup luas dan sering kali mengadopsi disiplin ilmu lain seperti seni rupa, manajemen, komunikasi, dan pemasaran. Perusahaan multimedia merupakan perusahaan yang membutuhkan kemampuan seorang desainer grafis di dalam menjalankan usahanya. Promosi yang berhasil sangat menentukan penjualan suatu produk, dan hal ini sangat bergantung pada tangan-tangan desainer grafis dalam mengolah visual menjadi suatu karya yang deskriptif dan persuasif sekaligus mengangkat citra sesuatu di mata masyarakat.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Laporan Kerja Praktek > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2007 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:46 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:46 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/10276 |
Actions (login required)
View Item |