PERANAN PUBLIC RELATIONS DALAM MENSOSIALISASIKAN SALAM PATRIOT DI PT TELKOM KANDATEL SUKABUMI

Cinthya Tannissa, Pritha (2007) PERANAN PUBLIC RELATIONS DALAM MENSOSIALISASIKAN SALAM PATRIOT DI PT TELKOM KANDATEL SUKABUMI. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peranan Public Relations dalam mensosialisasikan Salam Patriot di PT Telkom Kandatel Sukabumi. dan untuk mendeskripsikan mengenai kegiatan dalam mensosialisasikan Salam Patriot, pesan, dan media yang di pergunakan dalam mensosialisasikan Salam Patriot. Metode yang di pergunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, populasinya adalah staf PT Telkom Kandatel Sukabumi sekaligus menjadi sampel (sensus) yang berjumlah 2 orang. Data di kumpulkan melalui wawancara dan studi kepustakaan. Hasil penelitian menunjukan kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh PR PT Telkom Kandatel Sukabumi dalam mensosialisasikan Salam Patriot yaitu (1) melalui Rapat atau pertemuan (2)Mensosialisasikan melalui Papan Pengumuman (3) Mensosialisasikan melalui Buku Panduan. Adapun pesan yang disampaikan berupa penjelasan secara Informatif, Persuasif, Instruktif, dan Koersif. Media yang digunakan adalah Buku Panduan, Papan Pengumuman dan media elektronik (E-mail), karena media yang di gunakan dianggap efektif dalam pembuatan dan menyampaikan pesannya. Kesimpulan dari penelitian ini adalah menjelaskan mengenai Peranan PR dalam mensosialisasikan Salam Patriot di PT Telkom Kandatel Sukabumi di anggap sudah mampu menjalankan tugasnya dengan baik, hal ini terbukti dari hasil wawancara yang menunjukan bahwa peranan PR cukup kuat dalam mensosialisasikan Salam Patriot di PT Telkom Kandatel Sukabumi. Saran dari penelitian ini adalah agar kegiatan Salam Patriot ini tetap di pertahankan agar tetap terjalin kebersamaan dan kerja sama yang baik, jika perlu di tambah lagi dengan kegiatan lain misalnya: Get Together, Coffee Morning dan kegiatan lainnya agar di dalam perusahaan tetap terjalin kebersamaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: D3 Tugas Akhir > Public Relations > 2007
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:48
Last Modified: 16 Nov 2016 07:48
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/11436

Actions (login required)

View Item View Item