Wulan Sari, Astri (2013) Perancangan Web Jabarprov Di Dinas Komunikasi Dan Informatika Jawa Barat.
Full text not available from this repository.Abstract
Kerja praktek merupakan salah salah satu mata kuliah yang diperuntukkan mahasiswa dalam memperoleh pengalaman dalam urusan pekerjaan di dunia nyata. Penulis bekerja praktek di Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat. Dinas Komunikasi dan Informatika merupakan salah satu kantor pemerintahan yang mengurusi bidang komunikasi dan informasi baik itu secara cetak maupun digital. Lokasi Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat berada di Jl. Taman Sari no.55 Bandung. Penulis ditempatkan di kantor Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat sebagai desainer web yang berada dibawah bimbingan Kepala Seksi Penyajian Data. Tugas yang diberikan pembimbing pada penulis yaitu mendesain web Provinsi Jawa Barat. Selama bekerja di kantor pemerintahan ini, penulis mendapat banyak pengalaman kerja. Sikap pembimbing Kepala Seksi Penyajian Data yang profesional dan cukup mendidik, membuat penulis bekerja secara profesional pula. Banyak manfaat yang diperoleh penulis saat bekerja di Dinas Komunikasi dan Informatika. Penulis lebih memahami dunia kerja nyata yang menuntut profesionalitas kerja dan kedisiplinan. Manfaat lain yang dapat diperoleh adalah mengenal sistem kerja pemerintahan yang saling berkesinambungan antara satu dengan yang lainnya yang membuat semua yang terlibat di kantor Dinas Komunikasi menjadi solid.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perancangan Web |
Subjects: | Laporan Kerja Praktek > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2011 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:35 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:35 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/1189 |
Actions (login required)
View Item |