Nuri, Erlan (2009) SISTEM INFORMASI PELAYANAN PERBAIKAN MOBIL PADA PT SUZUKI NUSANTARA JAYA SENTOSA BANDUNG. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
PT. Suzuki Nusantara Jaya Sentosa Bandung adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang penjualan dan pelayanan perbaikan mobil khususnya mobil Suzuki akan tetapi disamping itu masih terdapat masalah-masalah yang dirasa sangat mengganggu bagi perusahaan tersebut, diantaranya sering terjadi antrian terhadap customer yang akan melakukan perbaikan mobil, pemesanan spare part ke kantor pusat tidak efektif, penumpukan data customer dan laporan yang dibuat kurang sempurna. Tujuan dari penelitian adalah untuk membangun sistem informasi dan database pada PT. Suzuki Nusantara Jaya Sentosa Bandung, metode pengembangan sistem untuk sistem informasi yang dibangun menggunakan metode / model waterfall, alat yang digunakan untuk menggambarkan metode analisis dan perancangan terstruktur adalah Flowmap, Diagram Konteks,Data Flow Diagram dan Kamus Data sedangkan perancangan basis data terdiri dari Normalisasi, Relasi Tabel, Entity Relationship Diagram, perangkat lunak yang digunakan adalah Microsoft Visual Basic dan SQL Server 2000. Sistem informasi yang di bangun pada PT. Suzuki Nusantara Jaya Sentosa dapat mempermudah dan mempercepat proses pendaftaran sedangkan database yang dibangun dapat mempermudah pencarian data spare part, dapat mengatasi arsip data customer, dapat membuat laporan SPK (Surat Perintah Kerja) dan laporan pembelian barang ke kantor pusat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2008 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:49 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:49 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/12217 |
Actions (login required)
View Item |