Pengelolaan Penangkaran Buaya Muara (Crocodylus porosus Schneider) di Desa Blanakan, Subang, Jawa Barat

Rr and Catur Setyawatiningsih, Sri (2012) Pengelolaan Penangkaran Buaya Muara (Crocodylus porosus Schneider) di Desa Blanakan, Subang, Jawa Barat.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian mengenai penangkaran buaya muara (Crocodylus porosus Schneider) di Desa Blanakan, Subang, Jawa Barat, bertujuan untuk membuat suatu model pengelolaan penangkaran buaya yang efisiesn dan berkelanjutan. Pelaksanaan penelitian dilakukan antara bulan Oktober 1998 dan November 1999. Data diperoleh dari observasi lapangan, wawancara, kuesioner, data sekunder dan literatur. Rata-rata produktivitas penangkaran buaya Blanakan adalah 27 ekor/tahun. Pengusahaan penangkaran buaya Blanakan yang inefisien ditunjukkan dengan rasio keuntungan-biaya = -2,03 dan inefisiensi biaya produksi 26,16% tiap ekor/tahun). Kandang mencukupi tetapi tidak digunakan secara optimal. Partisipasi masyarakat kurang sebagai akibat kurangnya kesadaran akan konservasi buaya. Analisis SWOT penangkaran buaya Blanakan menunjukkan bahwa pengelolaan yang inefisien merupakan kelemahan utama. Peluang-peluang yang ada (misal: permintaan kulit tinggi) tidak dimanfaatkan sehingga dapat menjadi ancaman (regulasi F2, kompetisi dengan penangkaran lain yang lebih efisien, perilaku pengunjung yang kurang baik). Model pengelolaan penangkaran yang efisien dan berkelanjutan dituangkan dalam konsep yang bertumpu pada pengembangan: (1) Teknologi pengembangbiakan, (2) Sistem pedoman petunjuk pelaksanaan penangkaran, (3) Sistem pengelolaan, sumberdaya manusia, dan pemasaran.

Item Type: Article
Subjects: Collections > Koleksi Perpustakaan Di Indonesia > Perpustakaan Di Indonesia > JBPTITBPP > S2-Theses > Natural Sciences > Biology > 2000
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:36
Last Modified: 16 Nov 2016 07:36
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/1313

Actions (login required)

View Item View Item