PENGARUH MODAL ASING TERHADAP RENTABILITAS MODAL SENDIRI (ROE) PADA PT. UNILEVER INDONESIA TBK

Susilawati (2009) PENGARUH MODAL ASING TERHADAP RENTABILITAS MODAL SENDIRI (ROE) PADA PT. UNILEVER INDONESIA TBK. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Modal asing adalah merupakan komponen yang penting bagi perusahaan dalam meningkatkan rentabilitas modal sendiri (ROE), hal ini dapat dilihat dari laba perusahaan yang diperoleh dari hasil penjualan, dimana untuk menciptakan penjualan tersebut dibutuhkan modal asing. Dengan adanya manajemen yang menjalankannya, maka perusahaan dapat mengetahui apakah laba yang diperoleh akan menghasilkan tingkat rentabilitas yang tinggi atau rendah, yaitu dengan cara membandingkan laba dengan modal pinjaman yang dimiliki untuk menghasilkan laba tersebut. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui perkembangan modal asing, (2) Untuk mengetahui perkembangan rentabilitas modal sendiri, (3) Untuk mengetahui pengaruh perkembangan modal asing terhadap rentabilitas modal sendiri (ROE), pada periode 1998 sampai dengan periode 2007. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskritif dan verifikatif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan data sekunder yang didapat dari laporan neraca dan laba rugi laporan keuangan perusahaan. Sedangkan data analisis dengan menggunakan analisis regresi, koefisien korelasi, koefisien determinasi, dan uji �¢����t�¢����. Dalam mengolah data dengan menggunakan program SPSS 14.0 for Windows. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa variabel (X) modal asing mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel (Y) rentabilitas modal sendiri (ROE). Hal ini dapat dilihat dari koefisien korelasi yaitu sebesar 0,852 atau 85.2%. Selanjutnya pengaruh modal asing terhadap rentabilitas modal sendiri adalah sebesar (85,2%)2 atau 72,59% sisanya 27,41% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti, misalnya beban bunga, rentabilitas ekonomi dan lain-lain.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Modal Asing, Rentabilitas Modal Sendiri
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2009
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:51
Last Modified: 16 Nov 2016 07:51
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/14515

Actions (login required)

View Item View Item