Peracangan Sistem Informasi Pelayanan dan Konsultasi di Rumah Sakit Ibu dan Anak Hermina Pasteur Bandung Berbasis Website

Setia Permana, Irvan (2010) Peracangan Sistem Informasi Pelayanan dan Konsultasi di Rumah Sakit Ibu dan Anak Hermina Pasteur Bandung Berbasis Website. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Rumah Sakit Ibu dan Anak Hermina Pasteur Bandung adalah rumah sakit yang melayani khusus kesehatan ibu dan anak saja, untuk menginformasikan tentang fasilitas-fasilitas yang disediakan oleh rumah sakit maka pihak rumah sakit menyediakan brosur-brosur yang berisikan tentang fasilitas-fasilitas yang tersedia tetapi sebagian orang atau pasien malas untuk membaca brosur, karena mereka lebih memilih untuk mendapatkan informasi secara langsung kapada petugas informasi melalui telepon tetapi terkadang sulit karena nomor yang dihubungi selalu sibuk. Agar mempermudah dalam proses pemberian informasi dan pelayanan terhadap pasien dibutuhkan sistem komputerisasi berbasis web untuk meningkatkan efektivitas pelayanan rumah sakit bagi pengguna dan lingkungan terkait agar menghasilkan informasi yang cepat, tepat dan akurat. Perancangan sistem yang digunakan dengan metode prototype, alat yang digunakan untuk merancang sistem berupa flowmap (bagan alur dokumen), kontek diagram, data flow diagram (DFD), dan teknik pengumpilan data menggunakan metode penelitian dengan cara observasi dan wawancara. Sedangkan aplikasi web dibuat menggunakan PHP karena dapat dikoneksikan dengan database MySQL. Sistem yang dirancang adalah sistem informasi pelayanan dan konsultasi di rumah sakit ibu dan anak hermina pasteur bandung berbasis website. Sistem yang dibangun disajikan secara online, agar dapat memberikan pelayanan dan informasi yang maksimal untuk memuaskan dan memberi kenyamanan kepada para pasien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2009
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:52
Last Modified: 16 Nov 2016 07:52
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15097

Actions (login required)

View Item View Item