Anggraeni, Mariyen (2010) Perancangan Sistem Informasi Pendaftaran Siswa Baru di MTS Darul Ma'rif Bandung Berbasis Client Server. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Pada saat ini, sistem informasi yang terkomputerisasi sudah menjadi salah satu kebutuhan utama untuk mendukung suatu pengolahan data di dalam suatu perusahaan, organisasi ataupun sekolah. Saat ini MTs Darul Ma�¢����arif Bandung masih memiliki beberapa kendala seperti belum dapat melakukan pencarian data secara cepat dan akurat, pengarsipan data dan penyimpanan data siswa disimpan dalam buku induk. Pengembangan perangkat lunak ini sendiri dilakukan dengan menggunakan metode pengembangan perangkat lunak waterfalls yang meliputi tahapan rekayasa sistem, analisis, perancangan, pengkodean, pengujian dan pemeliharaan. Perancangan perangkat lunak ini dilakukan berdasarkan hasil dari analisa sistem. Perancangan yang dilakukan meliputi perancangan sistem berupa flow map,diagram konteks dan data flow diagram (DFD), perancangan model data berupa Entity Relationship Diagram (ERD), perancangan basisdata berupa struktur tabel, perancangan antarmuka sistem berupa tampilan, perancangan jaringan dan perancangan user. User pada perangkat lunak ini adalah Tata Usaha dan Kesiswaan. Perangkat lunak ini dibangun dengan menggunakan Visual Basic 6.0 sebagai penterjemah bahasa program dan MySQL 2000 sebagai database managemen. Perangkat lunak sistem informasi pendaftaran siswa baru meliputi proses pendaftaran calon siswa, registrasi dan pembagian kelas dan pengolah data lainnya yang digunakan sebagai bahan pendukung. Berdasarkan hasil implementasi perangkat lunak tersebut diperoleh kesimpulan bahwa Responden menyatakan bahwa perangkat lunak Sistem Informasi Pendaftaran Siswa Baru ini telah mempermudah mereka dalam melakukan proses.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2009 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:52 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:52 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15142 |
Actions (login required)
View Item |