Analisis Kewajiban Penyediaan Modal Minimum (CAR) Pengaruhnya Terhadap Profitabilitas (ROE) Pada Pt.BPR Emasnusantara Sentosa

Sri Mitasari, Arni (2010) Analisis Kewajiban Penyediaan Modal Minimum (CAR) Pengaruhnya Terhadap Profitabilitas (ROE) Pada Pt.BPR Emasnusantara Sentosa. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada PT. BPR Emasnusantara Sentosa, bobot CAMEL untuk kewajiban penyediaan modal minimum (CAR) sebesar 30%, pada PT. BPR Emasnusantara Sentosa kewajiban penyediaan modal minimum (CAR) yang diperoleh kurang dari 30% kecuali tahun 2007 triwulanan IV dan tahun 2008 triwulanan I. Bobot CAMEL untuk ROE sebesar 2,5%, pada PT. BPR Emasnusantara Sentosa profitabilitas (ROE) yang diperoleh kurang dari 2,5%. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah laporan keuangan triwulanan yaitu selama 45 triwulanan sedangkan sampel yang digunakan sebanyak 13 triwulanan. Pengujian statistik yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana, sedangkan pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji t. Pengujian statistik maupun pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan bantuan aplikasi SPSS 12.0 for windows. Hasil penelitian dapat diketahui bahwa kewajiban penyediaan modal minimum (CAR) dan profitabilitas (ROE) belum sesuai dengan bobot CAMEL, kecuali pada kewajiban penyediaan modal minimum (CAR) yang sudah sesuai dengan bobot CAMEL adalah tahun 2007 triwulanan IV dan tahun 2008 triwulanan I. Pengaruh kewajiban penyediaan modal minimum (CAR) terhadap profitabilitas (ROE) sebesar 54,2%, sisanya yaitu sebesar 45,8% dipengaruhi oleh faktor lain seperti adanya kredit macet, penyisihan penghapusan kredit yang diberikan serta aktiva yang mengandung risiko.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kewajiban penyediaan modal minimum (CAR), profitabilitas (ROE).
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15489

Actions (login required)

View Item View Item