Sistem Administrasi Perpajakan Modern Pengaruhnya Terhadap Pelaksanaan Good Governance (Studi kasus pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cianjur)

Siti Suryana, Fitri (2010) Sistem Administrasi Perpajakan Modern Pengaruhnya Terhadap Pelaksanaan Good Governance (Studi kasus pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cianjur). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sistem administrasi perpajakan modern merupakan penerapan sistem administrasi perpajakan modern yang mengalami penyempurnaan atau perbaikan baik secara individu maupun kelembagaan agar lebih efisien,ekonomis dan cepat sedangkan pelaksanaan good governance adalah penerapan sistem administrasi perpajakan yang transparan dan akuntabel dengan memanfaatkan sistem informasi teknologi yang handal dan terkini. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui Sistem Administrasi Perpajakan Modern, untuk Pelaksanaan Good Governance dan untuk mengetahui Pengaruh Sistem Administrasi Perpajakan modern terhadap pelaksanaan Good Governance. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode deskriptif dan verifikatif. Untuk mengetahui Pengaruh Sistem Administrasi Perpajakan modern terhadap pelaksanaan Good Governance. digunakan pengujian statistik. Pengujian statistik yang digunakan adalah Perhitungan koefisien korelasi Pearson, koefisien determinasi, uji hipotesis dan juga menggunakan aplikasi SPSS 15.0 for Windows untuk memperkuat perhitungan secara manual. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa Sistem Administrasi Perpajakan modern Kantor Pelayanan Pajak Cianjur Cukup, pelaksanaan Good Governance cukup serta Sistem Administrasi Perpajakan berpengaruh pelaksanaan Good Governance. Hal ini dapat terlihat dari perhitungan statistik yang diperoleh angka koefisien korelasi pearson yang menunjukkan hubungan yang kuat dan positif yaitu dengan nilai koefisien korelasi 0,758 serta diketahui H0 ada pada daerah penolakan berarti Ha diterima atau Sistem Administrasi Perpajakan modern mempunyai pengaruh yang signifikan dan positif terhadap pelaksanaan Good Governance.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pajak, Sistem Administrasi Perpajakan Modern, Pelaksanaan Good Governance
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15574

Actions (login required)

View Item View Item