Karyanto (2010) Analisis Kredit Bermasalah Pada Koperasi Melong Mandiri Kelurahan Melong Kota Cimahi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan. Salah satu jenis koperasi adalah koperasi simpan pinjam yang kegiatannya adalah menghimpun dana dan menyalurkannya melalui kegiatan usaha simpan pinjam dari dan untuk anggota koperasi yang bersangkutan, koperasi lain dan atau anggotanya. Kegiatan utama dari koperasi simpan pinjam adalah pemberian kredit kepada usaha yang dilakukan para anggotanya. Untuk mampu berperan sebagai badan usaha yang tangguh dan mandiri, koperasi melalui usaha pemberian kreditnya harus mampu meningkatkan efektivitas sistem pemberian kredit dan berusaha sebaik mungkin mengurangi risiko kegagalan kredit. Proses pengembalian kredit oleh anggota secara rutin akan sangat berpengaruh terhadap tumbuh-kembangnya usaha yang dijalankan oleh sebuah koperasi, dengan begitu dapat diprediksi berapa besar perkembangan kredit dari sebuah koperasi itu sendiri. Aktivitas pemberian kredit merupakan aktivitas utama yang ada pada Koperasi Melong Mandiri Kel. Melong Kota Cimahi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah ada masalah terhadap perkembangan kredit yang disalurkan oleh pihak koperasi. Adapun data-data yang digunakan meliputi data keuangan yang didapat dari laporan neraca keuangan Koperasi Melong Mandiri Kelurahan Melong Kota Cimahi periode 2004-2008. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif, yaitu penelitian yang menggambarkan objek penelitian berdasarkan fakta-fakta yang sedang berlangsung, dengan cara mengumpulkan, menyusun, dan menjelaskan data yang diperoleh dengan teknik penelitian antara lain berupa observasi. Hasil dari penelitian menunjukkan, perkembangan kredit yang disalurkan dari tahun ke tahunnya cenderung mengalami penurun, begitupun perkembangan tingkatan kredit bermasalah selalu naik hal ini tidak sesuai dengan target yang diinginkan oleh pihak Koperasi Melong Mandiri. Hal ini menunjukkan bahwa, semakin besar angka kredit bermasalah akan mempengaruhi jumlah dana kredit yang dicairkan atau disalurkan oleh Koperasi Melong Mandiri tiap tahunnya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kredit Bermasalah |
Subjects: | D3 Tugas Akhir > Keuangan Perbankan > 2009 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:53 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:53 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15608 |
Actions (login required)
View Item |