Analisis Semiotika Foto Berita Spot News Persib Di Harian Seputar Indonesia Edisi Jawa Barat

Solehudin, Moch (2012) Analisis Semiotika Foto Berita Spot News Persib Di Harian Seputar Indonesia Edisi Jawa Barat. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Foto berita spot news yang ada di Harian Seputar Indonesia. Untuk menjawab tujuan tersebut ditanyakan bagaimana makna denotatif yang terkandung dalam foto berita spot news Persib di Harian Seputar Indonesia edisi Jawa Barat, bagaimana makna konotatif yang terkandung dalam foto berita spot news Persib di Harian Seputar Indonesia edisi Jawa Barat, bagaimana mitos yang terkandung dalam foto berita spot news Persib di Harian Seputar Indonesia edisi Jawa Barat. Penelitian ini, menggunakan metode penelitian kualitatif. Pendekatan yang dipakai sebagai acuan dalm penelitian ini adalah pendekatan analisis semiotika dari Roland Barthes. Dan dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teknik analisis data dari Roland Barthes. Yaitu Efek tiruan, Sikap (pose), Objek, Fotogenia, Estetisme, Sintaksis. Hasil penelitian Dari klasifikasi tanda, denotasi dan konotasi. Makna dalam foto menandakan bahwa tanda, dan objek dalam foto Persib tersebut sangat berhubungan erat yang menimbulkan tanda dari foto tersebut ��Anak yang sedang termenung �� maka penanda dan petanda adalah sedang terjadinya suatu permasalah yang sedang menghinggapi anak tersebut. Sementara pada foto yang kedua ��foto yang menggambarkan dua orang yang sedang berebut bola�� maka penanda dan petandanya adalah adanya sebuah pertandingan yang sedang berlangsung. Kesimpulan yang di dapat bahwa dalam setiap foto yang ditampilkan sudah terlihat makna denotatif, sedangkan pada makna konotatif dapat terlihat dari proses pengambilan sebuah foto, mulai dari teknik fotografi sampai pada teknik fotografi yang dapat menimbukan makna tertentu pada setiap foto yang ada. Mitos dapat terlihat setelah makna dari konotasi di temukan. Saran Harian Seputar Indonesia di harapkan dapat memberikan pelatihan atau seminar mengenai foto jurnalistik dan juga mengenai Semiotika. Saran untuk universitas, Harapan besar peneliti adalah di tambahkannya mata kuliah yang membahas mengenai analisis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: spot news, persib, harian seputar indonesia, jawa barat, penelitian kualitatif, analisis semiotika
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15680

Actions (login required)

View Item View Item