Muttaqien Akbar, Andri (2010) Pengembangan Sistem Informasi E-Goverment Melalui Web Portal Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Dalam Negeri (BBPLKDN) Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Dalam Negeri (BBPLKDN) Bandung merupakan instansi pemerintah dibawah unit kerja Departemen Tenaga Kerja dan Transmigasi RI, dimana tugas pokoknya melaksanakan dan mengembangkan pelatihan, uji kompetensi, sertifikasi dan konsultasi dibidang instruktur. Dalam menjalankan seluruh tugas pokok tersebut diperlukan interaksi serta penyampaian informasi kepada dan dari masyarakat maupun stake holder lainya. Teknologi informasi yang banyak digunakan sebagai media penyampaian informasi dan pelayanan adalah media internet terutama penggunaan web. BBPLKDN sendiri telah memanfaatkan media ini untuk dapat berinteraksi dan memberikan informasi mengenai kegiatan instansi yang dilaksanakan, tetapi pemanfaatan media belum sepenuhnya optimal, antara lain ditandai dengan tidak interaktifnya informasi melalui web yang disampaikan, belum ada interaksi 2 arah antara instansi, masyarakat dan stake holder, serta tidak adanya pelayanan secara on-line mengenai kegiatan yang dilaksanakan, sehingga perlu dilaksanakan pengembangan lebih lanjut dalam memanfaatkan media ini sebagai sumber daya yang penting bagi instansi. Maka dilaksanakanlah sebuah pengembangan sistem informasi e-government melalui web portal yang bertujuan, mengetahui sistem informasi yang sedang berjalan, membuat analisis dan perancangan sistem informasi e-government melalui web portal, membuat implementasi sistem informasi e-government melalui web portal, sehingga lebih efektif dan efisien serta membuat pengujian sistem informasi e-government melalui web portal Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Dalam Negeri (BBPLKDN), sehingga dihasilkan produk sistem informasi e-government melalui web portal yang mendukung kegiatan instansi serta memberikan peran serta masyarakat dalam mencapai visi dan misi instansi. Penelitian ini dirancang dengan metode penelitian ilmiah, metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dan metode ekploratif sebagai jenis dari penelitian. Dengan metode pengembangan sistem model Prototype, dengan pendekatan sistem berorientasi objek (OOAD) menggunakan alat bantu dokumentasi dan visualisai UML . Perangkat lunak pendukung yang digunakan adalah power designer, corel draw, photoshop, paket XAMPP, macromedia dreamweaver MX, sebagai pembangun dan dokumentasi program dan laporan Penelitian ini diharapkan menghasilkan sebuah produk e-government yang dapat mengembangkan sistem yang ada dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan stake holder lainya, dalam mendukung setiap kegiataan instansi, melalui teknologi informasi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | e-government, web portal, Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Dalam Negeri (BBPLKDN). |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2010 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:53 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:53 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15812 |
Actions (login required)
View Item |