Sistem Informasi Persediaan Barang Pada CV.Bit (Bunyamin Inovasi Teknik) Cimahi

Hambali (2010) Sistem Informasi Persediaan Barang Pada CV.Bit (Bunyamin Inovasi Teknik) Cimahi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

CV.Bunyamin Inovasi Teknik adalah sebuah perusahaan yang bergerak khusus memproduksi barang-barang yang terbuat dari rubber, polyurethane, dan plastic injection moulding seperti suku cadang/sparepart. Pengelolaan data persediaan barang di perusahaan tersebut masih dikerjakan dengan cara mencatat data dengan menggunakan buku besar atau masih dilakukan secara manual, sehingga banyak dokumen yang rusak dan hilang yang dapat merugikan perusahaan dalam melakukan transaksi-transaksi. Oleh karena itu diperlukan suatu pengolaan data yang baik dan terkomputerisasi, sehingga dapat menyampaikan informasi dengan lebih baik dan mempermudah pembuatan laporan barang masuk dan barang keluar dari dalam gudang. Berdasarkan hal itu penulis di sini mengambil masalah di bagian persediaan barang. Dalam penulisan tugas akhir ini penulis menggunakan metode waterfall (analisis, desain, coding, testing dan pemeliharaaan). Metode yang digunakan dalam penulisan ini menggunakan alat pemodelan berupa flowmap ( bagan alir dokumen) dfd (data flow diagram) dan teknik pengumpulan data obsevasi dan wawancara, sebagai pengembangan aplikasi Microsoft Visual Basic 6.0. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang suatu sistem informasi persediaan barang yang dapat mendukung segala aktifitas persediaan barang di CV.BIT (Bunyamin Inovasi Teknik) Cimahi. Hasil dari penelitian ini adalah Dengan diterapkan Aplikasi Sistem Informasi Persediaan barang maka akan mempercepat dalam melakukan pengelolaan data barang dan pembuatan laporan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sistem informasi persediaan barang, Stok, penjualan
Subjects: D3 Tugas Akhir > Manajemen Informatika > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:53
Last Modified: 16 Nov 2016 07:53
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/15884

Actions (login required)

View Item View Item