Pritasari, Rahdias (2010) Analisis Bauran Promosi Pada Home Scholing Group Khoiru Ummah 1 Bogor. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Setiap perusahaan dituntut untuk dapat bertahan dan dapat memasarkan produknya, seiring dengan perkembangan pengetahuan dan teknologi maka tingkat persaingan semakin ketat, dimana setiap perusahaan berusaha maksimal dalam mempromosikan produknya. Maka setiap perusahaan harus mempunyai strategi. Salah satu strategi adalah menggunakan bauran promosi. Bauran promosi sebagai salah satu bentuk strategi pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan untuk memasarkan barang atau jasa kepada konsumen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis pelaksanaan bauran promosi pada HSG Khoiru Ummah I Bogor, untuk mengetahui hambatan-hambatan yang dihadapi dalam pelaksanaan bauran promosi pada HSG Khoiru Ummah I Bogor, untuk mengetahui penaggulangan hambatan-hambatan pada HSG Khoiru Ummah I Bogor. Media yang efektif dalam mempromosikan konsep Home Schooling Group adalah bauran promosi yang bersifat komunikasi langsung dua arah, seperti penjualan tatap muka, hubungan masyarakat, dan telepon. Karena untuk mempromosikan konsep pendidikan dibutuhkan penggalian informasi yang mendalam, sehingga dengan cara komunikasi dua arah dapat memenuhi keingin tahuan calon konsumen. HSG Khoiru Ummah lebih gencar lagi dalam mempromosikan konsep HSG Khoiru Ummah kepada masyarakat, pelatihan untuk tenaga pemasar untuk mempromosikan konsep HSG Khoiru Ummah, sehingga dalam mempromosikan konsep Home Schooling Group tenaga pemasar menguasai materi yang akan dipromosikan. Berusaha memaksimalkan media promosi yang bersifat komunikasi dua arah untuk perkembangan HSG Khoiru Ummah, dan memperbaharui media-media promosi pendukung, seperti website.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bauran promosi |
Subjects: | D3 Tugas Akhir > Manajemen Pemasaran > 2010 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 07:53 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 07:53 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/16111 |
Actions (login required)
View Item |