Perancangan Sistem Informasi Pembelian Penjualan Dan Persediaan Barang Di Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung

Herdali, Rizal (2016) Perancangan Sistem Informasi Pembelian Penjualan Dan Persediaan Barang Di Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sistem informasi pembelian, penjualan, dan persediaan barang merupakan salah satu bagian dari Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung. Permasalahan yang terjadi dalam proses pembelian, penjualan, dan persediaan barang diantaranya sering terjadi kesalahan dalam pencatatan data pembelian dan penjualan karena kesulitan dalam perhitungan data-data dan mencari data anggota koperasi yang telah melakukan pembelian, selain itu lambatnya dalam pembuatan laporan. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk membuat sistem informasi pembelian, penjualan, dan persediaan barang yang baru di Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung. Perancangan sistem informasi pembelian, penjualan, dan persediaan barang yang baru ini diharapkan dapat membantu dan menjadikan solusi dari permasalahan yang terjadi di Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung, dan dapat diimplementasikan kelayakan dari sistem yang akan dibangun. Metode Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, dokumentasi, dan wawancara, serta metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan terstruktur yang menggunakan alat perancangan sistem diantaranya flowmap, diagram konteks, dan Data Flow Diagram (DFD) sedangkan metode pengembangan yang digunakan adalah model Prototype. Dalam pembangunan Sistem Informasi pembelian, penjualan, dan persediaan barang di Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan Mysql sebagai database.Dengan diterapkannya sistem yang diusulkan ini diharapkan dapat membantu pengolahan data-data pembelian, penjualan, dan persediaan barang serta pembuatan laporan-laporan data pembelian dan penjualan di Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung, sehingga masalah dan kendala-kendala yang sering terjadi dalam pengolahan data penjualan dan pembelian barang dapat diselesaikan dengan baik dan dapat mencapai tujuan sesuai dengan yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Pembelian, Penjualan, dan Persediaan Barang, Koperasi Warga SMP Negeri 30 Bandung.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:54
Last Modified: 16 Nov 2016 07:54
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/16392

Actions (login required)

View Item View Item