Aplikasi Multimedia Interaktif Pembelajaran Calistung (Membaca,Menulis,Berhitung)Sebagai Media Tambahan Untuk Paud Di TK-Al-Hambra Bandung

Alam Al Azis, Bakhrul (2010) Aplikasi Multimedia Interaktif Pembelajaran Calistung (Membaca,Menulis,Berhitung)Sebagai Media Tambahan Untuk Paud Di TK-Al-Hambra Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Masa depan teknologi informasi akan banyak melibatkan pemanfaatan kemajuan teknologi informasi, dan teknologi komunikasi kecepatan tinggi dalam jaringan global. Berbasiskan teknologi multimedia, dan dukungan kemajuan sistem komputer berkecepatan tinggi, suatu sistem layanan informasi dapat disampaikan dalam bentuk yang lebih menarik, hidup dalam bentuk informasi multimedia, serta mudah dikelola dan digunakan pada sebuah perangkat komputer. Kurangnya interaksi anak dalam proses pembelajaran menyebabkan anak tidak memiliki peran, menjadi pasif dan bergantung pada apa yang diberikan oleh pengajar. Peran seorang pengajar di Tk Al-Hambra dirasa belum memenuhi kebutuhan seluruh murid dalam proses pembelajaran dikarenakan murid yang terlalu banyak, serta proses pembelajaran hanya dengan berbicara tanpa adanya visualisasi dirasa sulit dimengerti bagi anak-anak. Metode pengembangan perangkat aplikasi multimedia menggunakan metode prototipe yaitu proses yang digunakan untuk membantu pengembang perangkat lunak dalam membentuk model dari perangkat lunak yang harus dibuat. Dalam pembuatan aplikasi ini, menggunakan kakas berupa bantuan aplikasi media pengolah gambar, animasi, serta authoring yang terdiri dari Adobe photoshop, Micromedia Director, Adobe Flash, dan aplikasi pengolah suara Sony Vegas. Multimedia pembelajaran interaktif dengan bantuan komputer dapat membantu siswa mempelajari dan memahami membaca,menulis dan berhitung (calistung). Salah satu multimedia interaktif tersebut telah di buat untuk membantu anak di dalam mempelajari materi calistung. Program multimedia tersebut dibuat dengan melakukan kompilasi beberapa animasi, gambar, film dan permainan yang berhubungan dengan materi Calistung. Gambaran secara virtual bertujuan agar anak dapat memahami dan mempelajari dari sebuah materi dengan membandingkan dengan lingkup benda yang ada di sekitar lingkungan nya. Dengan adanya Aplikasi ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi anak dan sebagai media lain dalam pembelajaran di Tk Al-Hambra.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Indonesia memiliki sekitar 17.500 pulau, tetapi hanya sekitar 5.700 di antaranya yang ternama. Luas perairan mencapai 3,1 juta kilometer persegi, terdiri atas 2,8 juta kilometer persegi perairan Nusantara dan 0,3 juta kilometer persegi laut teritorial, se
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2010
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:54
Last Modified: 16 Nov 2016 07:54
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/16789

Actions (login required)

View Item View Item