Sistem Informasi Koperasi Berbasis Pada Koperasi Berbasis Web Pada Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama

Wicaksono, Rino (2011) Sistem Informasi Koperasi Berbasis Pada Koperasi Berbasis Web Pada Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama Bandung terdapat permasalahan yaitu sistem pengelolaan data yang digunakan saat ini masih manual yaitu menggunakan aplikasi MS. Excel sebagai program aplikasi untuk membantu menyimpan, menghitung, menganalisa dan mempresentasikan data. Dikarenakan kurang adanya media penyampaian informasi di Koperasi, juga mempersulit para calon anggota maupun anggota Koperasi untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan dalam melakukan pendaftaran anggota, peminjaman uang dan krdit barang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sistem yang sedang berjalan, membuat perancangan, dan melakukan pengujian terhadap Sistem Informasi Koperasi berbasis web pada Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama Bandung. Kegunaan penelitian ini untuk dijadikan bahan pertimbangan bagi upaya perbaikan masalah yang berhubungan dengan Sistem Informasi Koperasi berbasis web pada Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama Bandung. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan action. Sedangkan metode pendekatan yang digunakan adalah terstruktur dan metode pengembangannya menggunakan metode prototype. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Alat bantu yang digunakan yaitu Flowmap, Diagram Konteks, Data Flow Diagram (DFD), Kamus data dan Perancangan basis datanya menggunakan Normalisasi dan Tabel relasi. Proses perancangan perangkat lunak menggunakan bahasa pemrograman PHP dan databasenya MYSQL, dengan tools Dreamweaver 8 dan web server apache. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan penulis, adanya Sistem Informasi Koperasi berbasis web pada Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama Bandung diharapkan dapat membantu dan mempermudah calon anggota maupun anggota Koperasi dalam melakukan proses pendaftaran anggota, peminjaman uang dan Kredit barang karena dapat diakses kapan dan dimanapun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Informasi, web, Koperasi Keluarga Besar Makmur Bersama Bandung
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:56
Last Modified: 16 Nov 2016 07:56
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/18382

Actions (login required)

View Item View Item