Konfigurasi Jaringan Wireless Menggunakan Mikrotik Di PT. Jalawave Cakrawala

Ramdani, Jaja and Nim and Murpiramdani, Harry (2011) Konfigurasi Jaringan Wireless Menggunakan Mikrotik Di PT. Jalawave Cakrawala.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Dunia teknologi informasi dan komunikasi (information and communication technology) atau lebih dikenal dengan sebutan dunia IT memang tidak bisa dipisahkan dengan kabel. Dunia IT yang erat hubungannya dengan dunia elektronik, masih menggantungkan hidupnya pada kabel. Namun seiring dengan kemajuan teknologi dan zaman, juga kebutuhan manusia akan mobilitas dan fleksibilitas yang tinggi menuntut sesuatu yang lebih praktis. Dan teknologi wireless memberikan jawaban untuk kebutuhan tersebut. Saat ini, akses Internet telah menjadi bagian dari pola hidup masyarakat dan sudah menjadi media komunikasi 'standar' seperti halnya telepon ataupun televisi. Saat ini peningkatan jumlah pengguna Internet semakin tinggi dan mereka tentunya mengharapkan layanan dengan kualitas yang semakin baik. Untuk merespon kondisi tersebut, JalaWave menghadirkan layanan komprehensif yang diharapkan mampu untuk menjawab tantangan dan solusi akan kebutuhan informasi dan komunikasi global. JalaWave menawarkan layanan akses Internet Broadband dengan menggunakan teknologi wireless dan media lainnya yang diyakini akan mampu untuk menjawab kebutuhan konsumen. Teknologi wireless menawarkan beragam kemudahan, kebebasan dan fleksibilitas yang tinggi. Teknologi wireless memiliki cukup banyak kelebihan dibandingkan teknologi kabel yang sudah ada. Teknologi wireless sangat nyaman untuk digunakan. Karena dengan teknologi wireless ini maka setiap orang dapat mengkakses internet dimanapun selama masih dalam jangkauan wireless.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Jaringan Wireless, Mikrotik
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Teknik > Teknik Informatika > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:57
Last Modified: 16 Nov 2016 07:57
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/19381

Actions (login required)

View Item View Item