Aplikasi Controlling Network Printing Berbasis Web Di Pt. Samafitro

Suprianto, Danie (2011) Aplikasi Controlling Network Printing Berbasis Web Di Pt. Samafitro. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

PT. Samafitro sebagai distributor printer yang menawarkan solusi efektif dan efisien dalam hal cetak dokumen sudah seharusnya dapat mengelola penggunaan printer dengan baik, tapi pada kenyataan yang didapat di lapangan ditemukan beberapa kelemahan dalam hal pengelolaan tersebut, yaitu teknologi jaringan computer yang digunakan di PT. Samafitro memberikan dampak negatif pada penggunaan printer yang tidak bertanggung jawab, sehingga pengguna printer dapat dengan bebas mencetak tanpa diketahui berapa jumlah halaman yang dicetak dan apakah dokumen yang dicetak merupakan dokumen perusahaan atau dokumen pribadi. Hal ini berdampak pada bagian gudang dalam merencanakan pembelian barang operasional perusahaan, karena tidak diletahui pola yang jelas dalam pemakaian printer jaringan.br / Dengan berbagai permasalahan yang ada, maka solusi yang diusulkan adalah perlu adanya pencatatan aktifitas penggunaan printer jaringan untuk dapat mengetahui dokumen apa saja yang dicetak pada printer, waktu cetak dokumen, ukuran kertas yang digunakan jumlah halaman yang dicetak serta komputer mana yang melakukan pencetakan. Sedangkan untuk bagian gudang dapat menggunakan salah satu metode forecasting yaitu single moving average untuk melakukan perhitungan terhadap jumlah barang operasional yang akan dibeli. Aplikasi yang akan dibangun berbasis web agar memudahkan untuk memonitoring penggunaan printer dalam suatu jaringan computer.br / Berdasarkan hasil penelitian dan setelah dilakukannya pengujian alpha dan betha terhadap sistem yang telah dibuat, kesimpulan yang dapat diambil yaitu aplikasi yang dibangun dapat mempermudah memonitoring penggunaan printer dalam suatu jaringan computer serta dengan adanya teknik forecasting dengan metode single moving average maka pembelian dapat lebih tertib dengan tingkat ketepatan rata-rata 89%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: controlling , network printing , forecasting , web
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:58
Last Modified: 16 Nov 2016 07:58
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/20001

Actions (login required)

View Item View Item