Perancangan Media Informasi Mengenai Kujang

Rusmayadi, Febi (2011) Perancangan Media Informasi Mengenai Kujang. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Masyarakat Sunda yang dikenal oleh masyarakat luas sebagai masyarakat yang ramah, kreatif, dan religius memiliki filosofi serta nilai-nilai budaya yang luhur, hal ini tercermin dalam masyarakat Sunda pada dasarnya harus dilandasi oleh sikap ��silih asih, silih asah dan silih asuh�� yang artinya harus saling mengasihi, saling mengasah atau mengajari dan saling mengasuh sehingga dapat tercipta suasana masyarakat yang diwarnai keakraban, kerukunan, kedamaian dan kekeluargaan.br / Pada masyarakat Sunda dewasa ini, landasan dasar yang perlu dimiliki oleh setiap masyarakat Sunda mulai terkikis oleh berubahnya struktur sosial dan perubahan budaya masyarakat, hal ini menjadi salah satu faktor yang mengakibatkan landasan dasar sikap masyarakat Sunda mulai memudar. Perubahan sosial budaya merupakan gejala umum yang terjadi sepanjang masa dalam setiap masyarakat. Perubahan itu terjadi sesuai dengan hakikat dan sifat dasar manusia yang selalu ingin mengadakan perubahan. Perubahan lingkungan alam, tekanan kebutuhan ekonomi masyarakat dan efektivitas komunikasi dalam setiap individu menjadi salah satu dampak mulai terkuburnya informasi-informasi yang teramat penting dalam menjalani kehidupan sebagai masyarakat Sunda yang sesuai dengan nilai kesundaan.br / 2br / ��Jang, sok de��nge��keun, catet dina hate mane��h��. Itulah kalimat yang diucapkan dari seorang guru untuk memberikan ilmu, adat dan seni budaya yang akan diwariskan kepada muridnya. ��Pemuda, silahkan dengarkan, tulis di dalam hati kamu��. Tradisi masyarakat Sunda untuk memahami dan mentaati ajaran yang diberikan oleh guru adat seperti itu menjadi salah satu cara yang sangat ampuh, karena kepatuhan kepada orang yang dinilai paling mengerti akan kehidupan, dapat meresap dalam setiap jiwa pemuda maupun masyarakat Sunda.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Media Informasi, Kujang
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:59
Last Modified: 16 Nov 2016 07:59
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/20647

Actions (login required)

View Item View Item