Riyanto, Yudi (2011) Pembangunan Website E-Commerce Pada Toko Wigicom Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
E-commerce merupakan salah satu pemanfaatan teknologi dibidang informasi. E-commerce atau perdagangan online dapat diartikan sebagai transaksi jual beli yang dilakukan melalui media elektronik. Penggunaan E-commerce sangat efektif karena sistem telah mengambil alih semua kegiatan yang dilakukan secara manual. Wigicom merupakan toko yang bergerak dibidang penjualan berbagai macam kebutuhan komputer dan aksesoris komputer yang terletak dikota bandung jawa barat. Saat ini toko wigicom belum mempunyai suatu sistem yang dapat memperkenalkan produk sekaligus menangani penjualannya. Dengan adanya hal itu, dibuatlah suatu website e-commerce yang dapat memperkenalkan produk dan penjualannya secara online.br / Metode analisis yang digunakan dalam pembangunan website e-commerce berdasarkan data terstruktur yaitu menggunakan flowmap dan tools yang digunakan yaitu ERD (Entity Relationship Diagram) dan DFD(Data Flow Diagram). Sedangkan bahasa pemrograman yang digunakan untuk membuat program ini adalah PHP dan untuk database menggunakan MySQL dengan dibantu tools Adobe Dreamweaver dan WAMP.br / Aplikasi e-commerce diharapkan menjadikan media promosi menjadi lebih luas, membantu meningkatkan penjualan dan mengurangi biaya operasional untuk konsumen ditoko dan menyederhanakan proses pemesanan dan pembayaran produk karena dilakukan secara online menggunakan paypal atau transfer bank.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem penjualan, e-commerce, teknologi informasi penjualan, pemesanan dan pembayaran online, internet |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2011 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:00 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:00 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/21230 |
Actions (login required)
View Item |