Quraisyin, Ira (2011) Analisis Prosedur Pengendalian Anggaran Pembelajaran Perusahaan Di Bagian Akuntansi Keuangan Kantor Pusat PT. Pos Indonesia (Persero) Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini dilakukan di PT POS Indonesia (Persero) yaitu salah satu perusahaan BUMN di bidang komunikasi yang senantiasa berupaya untuk menjadi penyedia sarana komunikasi seluruh lapisan masyarakat. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui bagaimana prosedur pengendalian anggaran pembelanjaan perusahaan yang dilakukan di Kantor Pusat PT. Pos Indonesia serta ketentuan dalam prosedur pengendalian anggaran.br / Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif, yaitu dengan cara mendeskripsikan atau menjelaskan bagaimana prosedur pengendalian anggaran pembelanjaan perusahaan yang dilakukan di Kantor Pusat PT. Pos Indonesia.br / Dari penelitian yang telah dilakukan didapat bahwa prosedur pengendalian anggaran pembelanjaan perusahaan yang dilakukan di Kantor Pusat PT. Pos Indonesia umumnya berjalan dengan lancar, namun penulis menemukan beberapa permasalahan diantaranya adalah (1) Penanggung Jawab Anggaran (PJA) kurang teliti dalam menulis angka dan huruf, (2) Penanggung Jawab Anggaran (PJA) kurang memahami tentang aturan kelengkapan Surat Perintah Bayar (SPB), (3) terjadi pelampauan anggaran.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Prosedur Pengendalian Anggaran, Pembelanjaan Perusahaan |
Subjects: | D3 Tugas Akhir > Akuntansi > 2011 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:00 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:00 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/21240 |
Actions (login required)
View Item |