Dampak Efesiensi Modal Kerja Dan Likuiditas Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Pada Pt. Mayora Indah Tbk)

M, Najma and Utami, Ruliana (2011) Dampak Efesiensi Modal Kerja Dan Likuiditas Terhadap Profitabilitas (Studi Kasus Pada Pt. Mayora Indah Tbk). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perusahaan industry food and beverage masih diminati bagi para stakeholder. Profitabilitas dapat digunakan untuk melihat kemampuan bersaing. Peningkatkan profitabilitas perusahaan dapat dilakukan dengan efisiensi penggunaan modal kerja dan likuiditasnya. Sehubungan dengan penggunaan modal kerja, perusahaan harus menggunakannya secara efisien. Serta likuiditas yang cukup akan menandakan perusahaan mampu memenuhi kewajiban jangka pendeknya. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui bahwa dengan adanya efisiensi penggunaan modal kerja dan likuiditas maka akan mempengaruhi tingkat profitabilitas pada PT Mayora Indah Tbk.br / Penelitian ini menggunakan metode deskriptif verifikatif dan metode analisisi statistik. Untuk mengetahui tingkat modal kerja yang efisien dan likuiditas serta profitabilitas menggunakan teknik sampling purposive yaitu data dari laporan perhitungan neraca dan laba rugi perusahaan. Kemudian tingkat modal kerja yang efisien, likuiditas dan profitabilitas dianalisis dengan pendekatan kuantitatif yaitu regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruhnya baik secara simultan maupun secara parsial.br / Berdasarkan hasil analisis statistik deskriptif diketahui modal kerja yang efisien berpengaruh terhadap profitabilitas. Sedangkan likuiditas tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. Karena terdapat faktor lain yang lebih mempengaruhi profitabilitas. Namun secara simultan efisiensi modal kerja dan likuiditas berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Efisiensi Modal Kerja, Likuiditas, Profitabilitas
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:00
Last Modified: 16 Nov 2016 08:00
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/21438

Actions (login required)

View Item View Item