Efektivitas Pelayanan Publik Melalui Sistem Informasi Manajemen Nomor Unik Pendidikan Dan Tenaga Kependidikan (SIM NUPTK) Di Dinas Pendidikan Kota Bandung

Purnama Ariesta Nurlestari, Marnie (2011) Efektivitas Pelayanan Publik Melalui Sistem Informasi Manajemen Nomor Unik Pendidikan Dan Tenaga Kependidikan (SIM NUPTK) Di Dinas Pendidikan Kota Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Perkembangan electronic-government, menuntut pemerintahan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik yang baik. Perkembangan electronic-government tersebut, dikembangkan oleh Direktorat Jenderal PeningkatanMutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan (Dirjen PMPTK) yang berkoordinasi dengan Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi Jawa Barat dan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota salah satunya Dinas Pendidikan Kota Bandung, melalui SIM NUPTK untuk memberikan pelayanan SIM NUPTK kepada Pendidik dan Tenaga Kependidikan dengan mudah.br / Teori yang digunakan yaitu efektivitas pelayanan, yang dikemukakan oleh Sedarmayanti dalam bukunya Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. Berdasarkan teori tersebut, efektivitas merupakan suatu ukuran yang memberikan gambaran seberapa jauh target dapat dicapai, dengan empat unsur efektivitas pelayanan, yaitu input, proses, output, dan Produktivitas.br / Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah melalui studi pustaka, studi lapangan dan observasi serta dengan melakukan wawancara. Teknik penentuan informan ini adalah aparatur Dinas Pendidikan Kota Bandung dan Pendidik dan Tenaga Kependidikan dengan menggunakan teknik purposive.br / Hasil penelitian menunjukkan bahwa, efektivitas pelayanan publik melalui SIM NUPTK di Dinas Pendidikan Kota Bandung secara keseluruhan belum efektif. Hal ini dilihat dari efektivitas pelayanan publik dipengaruhi oleh faktor pelayanan para aparatur dalam bekerja. Efektivitas pelayanan publik SIM NUPTK dalam pelaksanaannya sudah baik, tetapi apabila dilihat dari pencapaian pelayanan yang cukup maksimal dalam memberikan pelayanan dengan kuantitas aparatur yang kurang, serta ketepatan sasaran dalam memberikan pelayanan SIM NUPTK.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas Pelayanan Publik dan SIM NUPTK
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Pemerintahan > 2011
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:00
Last Modified: 16 Nov 2016 08:00
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/21490

Actions (login required)

View Item View Item