Miftah Fauzi, Mochammad (2013) Pembangunan Website E-Commerce Hearty Merch (Independent Music Merchandising From Bandung). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Perusahaan Hearty Merch merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penjualan resmi merchandise band indie yang sudah terkenal di kalangan anak muda, terutama di kota-kota besar seperti Bandung, Bogor, Jakarta, dan daerah sekitar. Perusahaan Hearty Merch mulai merintis usahanya pada tahun 2007 serta memiliki izin resmi dari 15 nama band indie untuk dijadikan barang dagang. Merk dagangnya sudah dihakpatenkan dan sudah terdaftar di HAKI. Beberapa masalah yang dihadapi oleh perusahaan Hearty Merch antara lain seperti masalah dalam manajemen informasi produk, mengelola ketersediaan barang untuk informasi kepada konsumen, dan mengelola pemesanan produk. Untuk menyelesaikan masalah diatas perlu dibangunnya suatu e-commerce yang mampu mengelola data produk dengan baik dan dapat memberi kemudahan kepada konsumen dalam mendapatkan informasi dan keamanan dalam proses bertransaksi. Metodologi penelitian perangkat lunak menggunakan metode waterfall, sedangkan untuk pemodelan datanya menggunakan metode terstruktur yaitu Entity Relationship Diagram (ERD) untuk menggambarkan model data dan Data Flow Diagram (DFD) untuk menggambarkan model fungsional. Website E-Commerce ini diharapkan dapat membantu konsumen untuk mendapatkan informasi tentang produk yang ditawarkan oleh HRTY MERCH, mempermudah konsumen dalam proses pemesanan suatu produk, dan dapat membantu perusahaan dalam mengelola data produk serta efisien dalam membuat laporan hasil penjualan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | E-Commerce, Website, Data Flow Diagram (DFD), Entity Relationship Diagram (ERD) |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:02 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:02 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23022 |
Actions (login required)
View Item |