Pamungkas, Tri (2013) Perancangan Dan Implementasi Algoritma Kompresi Lempel-ZIV-Welch Pada Weblog Berbasis PHP Dan Basis Data Mysql. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Media internet telah banyak dimanfaatkan untuk penyampaian berbagai informasi. Aktivitas ini tentunya membutuhkan media penyimpanan data untuk menyimpan informasi tersebut. Terlepas dari apapun media penyimpanan data yang digunakan, tentunya tidak lepas dari kenyataan bahwa media penyimpanan data memiliki kendala utama yaitu terbatasnya kapasitas. Perancangan dan implementasi teknik kompresi menggunakan algoritma LZW merupakan solusi terbaik untuk kendala utama ini. Algoritma LZW dirancang pada web server lokal terlebih dahulu menggunakan bahasa pemrograman PHP dan sistem manajemen basis data MySQL untuk kemudian ditanamkan dalam website implementasi rancangan, sehingga artikel website yang tersimpan dalam basis data terlebih dahulu diproses kompresi untuk kemudian didekompresi setiap adanya pembacaan artikel. Algoritma LZW yang merupakan dictionary based compression sangat efektif mengkompresi data teks yang didalamnya terdapat banyak pola berulang huruf, kata ataupun kalimat, karena semakin kaya perbendaharaan gabungan string dalam dictionary tambahan untuk suatu plaintext dalam satu proses kompresi, maka semakin baik pula hasil kompresi plaintext tersebut. Kelebihan lainnya adalah waktu kompresinya yang tergolong singkat tidak akan begitu membuang waktu untuk menjalankan tiap satu kali proses. Dengan diterapkannya algoritma LZW pada web server penyimpanan artikel menjadi bertambah banyak, terlihat dari nilai persentase penghematan penyimpanan setiap artikel berkisar antara 11,6656% sampai dengan 16,6656% untuk perhitungan nilai rata-rata persentase penghematan 200 sampai dengan 1.000 karakter pertama dari sepuluh buah artikel acak.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | informasi, internet, kompresi, LZW, dictionary |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Komputer > Sistem Komputer > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Komputer (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:02 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:02 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23267 |
Actions (login required)
View Item |