Persepsi Publik Pengguna Jalan Raya Tentang Polisi Lalu lintas Di Kota Bandung (Studi Deskriptif Kualitatif Persepsi Publik Pengguna Jalan Raya Tentang Polisi Lalu lintas)

Sudrajat, Aris (2013) Persepsi Publik Pengguna Jalan Raya Tentang Polisi Lalu lintas Di Kota Bandung (Studi Deskriptif Kualitatif Persepsi Publik Pengguna Jalan Raya Tentang Polisi Lalu lintas). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Fenomena-fenomena yang berkaitan dengan tentang Polisi Lalu Lintas masih sering terdengar miring. Pentingnya perubahan personil polisi lalu lintas mendukung tercapainya kualitas sumber daya manusia (SDM) Polisi dan juga dalam rangka memenuhi perannya yaitu memberikan pelayanan yang terbaik kepada pengguna jalan khususnya pengguna motor dan mobil. Tujuan dari penelitian ini yaitu, ingin mengetahui bagaimana Persepsi Publik Pengguna Jalan Raya Tentang Polisi Lalu lintas Di Kota Bandung. sehingga untuk menjawab masalah diatas peneliti menganalisa selecting, organizing, dan interpretating Tipe penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, studi pustaka, ditunjang oleh internet searching serta dokumentasi. Hasil penelitian melalui wawancara dapat diperoleh bahwa pada tahap awal publik pengguna jalan raya menilai baik tantang polisi lalu lintas. Namun, setelah berhadapan langsung dengan polisi lalu lintas publik pengguna kendaraan motor dan mobil menjadi berbeda. Dimana kini mereka mempersepsi tidak baik pada polisi lalu lintas Kota Bandung belum memberikan pelayanan yang terbaik, masih banyak polisi yang bekerja secara tidak profesional. Kesimpulannya bahwa persepsi publik pengguna jalan raya tentang polisi lalu lintas adalah publik pengguna jalan raya merasa belum puas dengan kinerja, sikap, dan perilaku polisi lalu lintas di Kota Bandung. Saran yang ingin disampaikan oleh peneliti yaitu perlu adanya kontrol atau pengawasan yang harus dilakukan oleh pihak yang berwewenang dalam hal ini adalah kepala satuan polisi lalu lintas di Kota Bandung, sehingga oknum personil polisi lalu lintas di Kota Bandung yang tidak bersahabat dengan publik dapat diberikan sanksi yang berlaku dan bahkan tindakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, polisi, publik
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:02
Last Modified: 16 Nov 2016 08:02
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23287

Actions (login required)

View Item View Item