Dwi Ayu Lestari, Yona (2013) Efektivitas Kerja Humas Pemerintahan Kota Cimahi Melalui Program "PESDUK" Terhadap Sikap Masyarakatnya. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana efektivitas kerja Humas Pemerintahan Kota Cimahi melalui program "Pesduk" terhadap Sikap Masyarakatnya Tersebut. Sehingga untuk menjawab masalah tersebut peneliti menganalisa tujuan, rencana, waktu yang ditetapkan, yang ditentukan terhadap kognisi,sikap, masyarakat Cimahi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode survei dan teknik analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, wawancara, studi kepustakaan, dan internet searching. Populasi penelitian ini adalah Masyarakat Kota cimahi yang berjumlah 241.614 orang. Dengan menggunakan Stratified Proportional Random Sampling, maka diperoleh sampel penelitian berjumlah 100 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa besar korelasi antara tujuan Humas dengan sikap masyarakat adalah 0,615. Besar korelasi antara rencana Humas dengan sikap masyarakat 0,620. Besar korelasi antara waktu yang ditetapkan dengan sikap 0,743. Efektivitas Humas Pemerintahan kota Cimahi melalui program pesduk dengan kognitif masyarakat adalah 0,696. Besar korelasi antara efektifitas kerja Humas Pemerintahan melalui program Pesduk dengan afektif masyarakat adalah 0,632. Besar korelasi antara efektifitas kerja Humas Pemerintahan Kota Cimahi dengan konatif peserta adalah 0,603. Besar korelasi antara efektifitas kerja Humas pemerintahan kota Cimahi dengan sikap masyarakatnya adalah 0,730. Hasil pengolahan data dan pengujian hipotesis, mengisyaratkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa hubungan antara efektivitas kerja Humas Pemerintahan Kota Cimahi melalui program ��pesduk�� terhadap sikap masyarakatnya Tersebut, dengan korelasi sebesar 0,730 mempunyai pengaruh yang kuat,terarah dan signifikan. Saran yang diberikan setelah penelitian dilakukan adalah Humas Pemerintahan kota Cimahi mempertahankan konsistensinya dalam menjaga hubungan baik dengan publik internal maupun publik eksternal serta meningkatkan wujud keterlibatan perusahaan dalam usaha pengembangan masyarakat (Community Development).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pendekatan kuantitatif, efektivitas kerja Humas, pesduk |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:02 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:02 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23288 |
Actions (login required)
View Item |