Perancangan Kampanye Sosial Senam Bayi

Rafika Sari, Rani (2016) Perancangan Kampanye Sosial Senam Bayi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Baby Gym atau masyarakat lebih mengenal dengan istilah senam bayi. Senam bayi dapat didefinisikan sebagai suatu bentuk permainan gerakan pada bayi, untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan serta kemampuan pergerakan bayi secara optimal. Dengan kegiatan senam bayi, orang tua dapat mengetahui perkembangan yang salah pada bayi secara dini, sehingga dapat melakukan tindakan antisipasi yang tepat agar bayi tumbuh normal. Orang tua sangat berperan penting untuk mengetahui dan membina anak terutama dalam memberikan stimulus untuk mendukung tumbuh kembang sang buah hati. Dalam hal ini penyadaran orang tua dan pemberian informasi yang lengkap, jelas serta akurat tentang senam bayi sangat dibutuhkan. Dengan kampanye diharapkan orang tua dapat lebih mengerti dan memahami tentang kegiatan senam bayi sebagai salah satu kebutuhan untuk menstimulasi pertumbuhan dan perkembangan bayi, sehingga bayi dapat tumbuh dan berkembang dengan normal dan sesuai dengan tahapan usianya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kampanye, Informasi, Baby Gym, Senam Bayi.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2016
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:37
Last Modified: 16 Nov 2016 07:37
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/2347

Actions (login required)

View Item View Item