Analisis Kompensasi Dan Kepuasan Kerja Dampaknyanya Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi Pada PT. Kimia Farma (Persero) Tbk Plant Bandung

Syariful Nugraha, Irvan (2013) Analisis Kompensasi Dan Kepuasan Kerja Dampaknyanya Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi Pada PT. Kimia Farma (Persero) Tbk Plant Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Para karyawan, merupakan sumber daya yang penting bagi perusahaan, karena memiliki bakat, kreativitas dan tenaga yang sangat dibutuhkan oleh perusahaan untuk mencapai tujuannya. Sumber daya manusia dengan produktivitas kerja yang tinggi memungkinkan untuk pencapaian tujuan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Banyak faktor yang dapat mempengaruhi produktivitas kerja, diantaranya adalah kompensasi dan kepuasan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis Kompensasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah Kompensasi, Kepuasan Kerja dan Produktivitas Kerja karyawan pada PT Kimia Farma (persero) Tbk Plant Bandung. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah sampel acak berstrata 67 responden. Untuk mengetahui Kompensasi dan Kepuasan Kerja dalam meningkatkan Produktivitas Kerja karyawan, Pengujian statistik yang digunakan adalah perhitungan validitas, reliabilitas, analisis jalur, korelasi, koefisien determinasi, uji hipotesis, dan juga menggunakan bantuan program aplikasi SPSS 16.0 for windows. Hasil penelitian menunjukan Kompensasi dan Kepuasan Kerja sudah baik, begitu pula dengan Produktivitas Kerja Karyawan yang juga baik, dan dalam analisis jalur dapat dilihat Y = 4,068 + 0,216 X₁ + 0,753 X₂, besarnya pengaruh Kompensasi dan Kepuasan Kerja dalam meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan sebesar 90,9%, dan sisanya sebesar 9,1% dipengaruhi variabel lain diluar kedua variabel yang sedang diteliti seperti motivasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja. Sedangkan dampak pengaruh dari masing masing variabel adalah, Kompensasi terhadap Produktivitas Kerja sebesar 19,45% dan Kepuasan Kerja terhadap Produktivitas Kerja karyawan sebesar 71,45%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kompensasi, Kepuasan Kerja, Produktivitas Kerja
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Manajemen > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Manajemen (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:03
Last Modified: 16 Nov 2016 08:03
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23663

Actions (login required)

View Item View Item