Apriani, Wina (2013) Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Data Obat Di Apotek Nusa Indah Bandung. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Perkembangan teknologi yang semakin pesat, menuntut manusia untuk melakukan penerapan disegala bidang guna mencapai kemajuan teknologi. Termasuk salah satunya pada bidang farmasi. Tingginya tingkat keragaman obat-obatan menuntut orang-orang agar dapat mengelolanya lebih teliti sehingga dalam penggunaannya lebih mudah diklasifikasikan. Dengan adanya suatu manajemen atau pengelolaan daftar obat yang baik, maka informasi yang dicari akan lebih mudah diperoleh sehingga dapat mempersingkat waktu yang digunakan. Pemanfaatan teknologi informasi di bidang farmasi dan kedokteran harus selalu bermuara pada upaya peningkatan keberhasilan terapi dan keselamatan pasien. Seperti yang akan penyusun buat yaitu Sistem Informasi Pengelolaan Data Obat yang akan diimplementasikan di Apotek Nusa Indah Bandung. Penyusunan proyek akhir ini dilakukan dengan metode analisis perancangan sistem informasi berorientasi objek. Sistem informasi ini diimplementasikan dengan framework CodeIgniter dan MySQL sebagai penyimpanan data. Metode pengembangan sistem yang digunakan pada proyek akhir ini adalah metode prototype, yang diawali dengan menganalisis kebutuhan apotek pada Apotek Nusa Indah, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan program. Setelah program selesai, selanjutnya melakukan pengujian pada aplikasi tersebut. Jika pengujian telah dilakukan dan aplikasi layak untuk digunakan, aplikasi akan diimplementasikan pada Apotek Nusa Indah. Dengan adanya Sistem Informasi Pengelolaan Data Obat yang dibuat diharapkan dapat mempermudah pencarian data obat sebelumnya karena penginputan data masuk dan data keluar sudah terkomputerisasi dengan baik. Petugas apotek tidak perlu menjumlahkan atau mengurangi stok obat dengan cara pencatatan dibuku agenda lagi karena stok obat akan otomatis bertambah dan berkurang. Sistem akan secara otomatis memberi tanda warna pada daftar obat yang minimum dengan warna ungu. Begitu juga dengan obat yang kadaluarsa, data obat akan berubah warna menjadi warna merah.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Framework, Data Obat, PHP |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2012 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:03 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:03 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/23928 |
Actions (login required)
View Item |