Perancangan media promosi di PT.Gramedia Pustaka Utama : laporan kerja praktek

Surya Sani, Willy (2013) Perancangan media promosi di PT.Gramedia Pustaka Utama : laporan kerja praktek.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Pada jaman modern sekarang ini, peranan desain bisa dikatakan sangat penting dalam dunia promosi. Desain bisa digunakan sebagai sarana informasi dan sarana promosi kepada publik. Setiap perusahaan berlomba untuk memasarkan dan mempromosikan produk yang mereka punyai lewat media-media promosi seperti media cetak, media elektronik dan lainnya. Disini peranan desainer sangatlah penting. Dimana dituntut untuk bisa kreatif dalam strategi promosi untuk memasarkan produk tersebut agar konsumen dapat tertarik untuk membeli. Media promosi yang cukup efektif di jaman modern ini adalah dengan iklan di televisi. Hal ini di karenakan rata-rata konsumen lebih suka melihat televisi dari pada media cetak. Dengan media promosi ini, biasanya konsumen akan tertarik untuk mencoba. Tapi pemasangan iklan di televisi saja tidak cukup dan masih tergolong mahal, dan alternatif lain yang cukup ampuh adalah dengan memasang iklan di media cetak. Seperti brosur, poster dan media cetak lainnya.Media cetak bisa dikatakan efektif sebagai sarana promosi, karena mudah terlihat dimana-mana tanpa perlu alat pendukung lainnya seperti televisi yang harus membutuhkan listrik. Para konsumen akan terbiasa untuk melihat, sehingga akan tertanam pada pikiran konsumen kemanapun ia pergi. Desainer sangat berperan dalam hal ini, desainer dituntut untuk kreatif dalam melakukan strategi promosi, agar produk atau jasa yang ditawarkan akan langsung diminati oleh konsumen. PT. GRAMEDIA PUSTAKA UTAMA ini merupakan salah satu bentuk perusahaan yang bergerak di bidang penerbitan buku.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Desain, brosur, promosi
Subjects: Laporan Kerja Praktek > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual > 2012
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Komunikasi Visual (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:03
Last Modified: 16 Nov 2016 08:03
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/24125

Actions (login required)

View Item View Item