Pembangunan game rist person shooter 3D Alien Hunter berbasis desktop

Meisadri, Refi (2013) Pembangunan game rist person shooter 3D Alien Hunter berbasis desktop. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Game First Person Shooter (FPS) adalah game perang dengan senjata api yang menggunakan sudut pandang orang pertama dengan tampilan layar yang mensimulasikan apa yang dilihat melalui mata karakter yang dimainkan. Z-Virus merupakan game FPS yang dibuat menggunakan Blender Game Engine (BEG). Game Z-Virus memiliki kelemahan berupa Non-Player Character (NPC) musuh yang hanya bisa menyerang target akan tetapi tidak memiliki kecerdasan untuk memutuskan opsi penyerangan, bertahan ataupun melarikan diri, yang membuat permainan kurang menarik.Penelitian ini bertujuan untuk membangun game FPS yang menarik dengan memberikan kecerdasan kepada NPC musuh untuk memutuskan opsi menyerang, bertahan ataupun melarikan diri. Aplikasi game ini menggunakan pemodelan berorientasi objek dan dibangun menggunakan unity 3d game engine serta menggunakan Algoritma A* (A Star) untuk pencarian jalan pada NPC dan Logika Fuzy (Fuzzy Logic) untuk pemilihan keputusan pergerakan NPC. Game ini berbasis desktop dan hanya dapat digunakan dengan sistem operasi windows xp keatas.Tahap pengujian yang dilakukan terdiri dari pengujian alpha berupa pengujian blackbox dan pengujian whitebox kemudian dilanjutkan dengan pengujian beta menggunakan kuesioner. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan algoritma Fuzzy Logic pada NPC musuh dapat membuat NPC musuh lebih sulit dikalahkan dan membuat game lebih menarik dan menantang untuk dimainkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Game, First Person Shooter, waterfall, OOP (Object Oriented Programming), Algoritma A Star dan Fuzzy Logic
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:04
Last Modified: 16 Nov 2016 08:04
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/24503

Actions (login required)

View Item View Item