Konsep Diri Pemain Wayang Orang di Paguyuban Bharata Jakarta (Studi Fenomenologi Tentang Konsep Diri Pemain Wayang Orang di Paguyuban Bharata Jakarta)

Wirani, Arissya (2013) Konsep Diri Pemain Wayang Orang di Paguyuban Bharata Jakarta (Studi Fenomenologi Tentang Konsep Diri Pemain Wayang Orang di Paguyuban Bharata Jakarta). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui Konsep Diri Pemain Wayang Orang di Paguyuban Bharata Jakarta, untuk menjawab maksud tersebut peneliti menanyakan dengan sub fokus pemain wayang orang di Paguyuban Bharata memaknai diri (self), significant other dan reference group dalam membentuk konsep diri pemain wayang orang di Paguyuban Bharata. Penelitian ini merupakan Penelitian Kualitatif dengan menggunakan studi fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang digunakan studi pustaka, melihat buku-buku, studi lapangan, wawancara, observasi, internet searching dan dokumentasi. Informan peneliti ini adalah 4 orang pemain wayang orang Paguyuban Bharata, untuk melengkapi penelitian, peneliti menambahkan key informan yaitu dua orang tua dan dua teman dari pemain wayang orang Paguyuban Bharata.Hasil penelitian menunjukan bahwa pemain wayang orang Paguyuban Bharata memaknai dirinya (self) sebagai seorang seniman yang memiliki kesadaran untuk menjadi generasi penerus di Paguyuban Bharata. Konsep Diri pemain wayang orang Paguyuban Bharata juga dipengaruhi significant other yaitu orang tua yang mendukung dan reference group yaitu teman seprofesi nya yang bekerjasama untuk melestarikan wayang.Kesimpulanya adalah konsep diri pemain wayang orang Paguyuban Bharata di pengaruhi significant other dan reference group. Menjadi pemain wayang orang karena keinginan mereka sendiri sendiri, mereka ingin menjadi generasi penerus, agar Paguyuban Bharata terus ada. Melalui komunikasi yang baik dengan saling menghargai dan saling mendukung kepada orang tua dan temannya, pemain wayang orang Paguyuban Bharata terus bertahan melestarikan kebudayaan Indonesia.Saran dalam hidup harus mencerminkan komunikasi dan interaksi yang baik untuk keluarga atau masyarakat agar dapat dicontoh dengan baik pula oleh generasi penerusnya dan terus berkaya mengharumkan nama bangsa dengan terus melestarikan kebudayaan Indonesia.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Konsep Diri, Fenomenologi, Interaksi Simbolik, pemain wayang orang.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Sospol > Ilmu Komunikasi > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:04
Last Modified: 16 Nov 2016 08:04
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/24963

Actions (login required)

View Item View Item