Pane Gurning, Joel (2015) Sistem Informasi Pengelolaan Data Nasabah Kartu Kredit Macet Berbasis Web Pada PT. JOU LONGOSSOLUTION. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
PT. Jou Longos Solution merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang penagihan kartu kredit macet. Agar pengelolaan data nasabah macet serta proses kerja khususnya bagian administrasi kantor lebih efisien, PT. Jou Longos Solution menggunakan komputer sebagai alat bantu. Hanya saja komputer yang ada belum digunakan secara maksimal, sehingga menimbulkan berbagai masalah, dan kurangnya jaminan keamanan akan tempat penyimpanan data yang berbentuk arsip.Dari hasil penelitian yang telah dilakukan, peneliti bertujuan untuk meneliti dan membantu memecahkan masalah yang dihadapi PT. Jou Longos Solution yaitu dengan merancang suatu sistem informasi pengelolaan data nasabah kartu kredit macet. Adapun model pengembangan yang digunakan adalah metode prototype dengan pendekatan terstruktur yang menggunakan beberapa alat bantu dan teknik pengerjaan, seperti flowmap, diagram konteks, dan data flow diagram.Setelah melewati tahapan implementasi diperoleh hasil, yaitu keamanan data lebih terjamin karena sudah dilengkapi dengan proses validasi user, selain itu proses pengelolahan data nasabah kartu kredit macet lebih cepat, penyimpanan data lebih rapih, dan dalam pembuatan laporan waktu yang dibutuhkan lebih singkat dibandingkan sebelumnya, sehingga membantu kinerja karyawan, terlebih pada bagian administrasi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Informasi, Pengeloaan Data, Kartu Kredit Macet. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Manajemen Informatika > Sistem Informasi > 2015 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:05 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:05 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25192 |
Actions (login required)
View Item |