Indra Gunawan, Rony (2015) Usulan Pendukung Keputusan Terhadap Pemilihan Display Layar EDC (Electronic Data Capture) Menggunakan Metode Analisis Hierarki Proses Studi Di PT. Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
PT INTI (Industri Telekomunikasi Indonesia) merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). PT INTI (Industri Telekomunikasi Indonesia) adalah perusahaan yang memproduksi alat telekomunikasi dan PT INTI merubah menjadi penyedia jasa engineering, hal tersebut dilakukan menyusul banyaknya perubahan dan perkembangan yang terjadi di bidang teknologi, regulasi dan sistem pasar. Perusahaan yang bergerak dalam sistem telekomunikasi tersebut akan bekerja sama dengan bank yang ada di Indonesia, EDC (Electronical Data Capture) adalah alat untuk melakukan secara debit/tunai/kartu kredit. Alat transaksi tersebut dinamakan mesin EDC (Electronical Data Capture).Display layar LCD terdiri dari 2 jenis diantaranya yaitu TFT (Thin Film Tansistor )dan IPS (In Plane Switching). TFT adalah layar yang menggunakan teknologi Active Matrix Color Display.Sistem pengambilan keputusan adalah salah satu metode untuk membantu perusahaan dalam menentukan pengambilan keputusan pemilihan layar OLED, AMOLED, TFT dan IPS. Pengambilan keputusan terhadap pembelian bahan baku sangat penting, apabila salah menentukan pemilihan dan menentukan bahan baku, maka perusahaan ada kemungkinan tidak memenangkan tender dari perusahaan lain.Menentukan layar yang terpilih berdasarkan bobot terbesar 37,5% adalah hitungan perioritas tertinggi yaitu layar OLED dan hasil penerapan yang harus diguanakan untuk pengambilan keputusan. Dari hasil penerapan menggunakan metode AHP untuk pemilihan layar yang sesuai dengan keinginan konsumen dengan mendapatkan hasil alternatif layar dengan bobot tertinggi 0, 375 atau 37,5 % yaitu layar OLED (Organic Light Emiting Diode), dari hasil tersebut maka perusahaan melengkapi mesin EDC (Electronic Data Capture) dengan menggunakan layar OLED, karena merupakan hasil keinginan konsumen pengguna EDC.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Pendukung Keputusan, Analisis Hierarki Proses, pemilihan layar. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Industri > 2015 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Industri (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:05 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:05 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/25504 |
Actions (login required)
View Item |