Hubungan volume lalu lintas dengan kegiatan perdagangan dan jasa di Jalan KH.Ahmad Mariuk Kecamatan Cikarang Barang Kabupaten Bekasi

Alfan Rifa I, Achmad (2013) Hubungan volume lalu lintas dengan kegiatan perdagangan dan jasa di Jalan KH.Ahmad Mariuk Kecamatan Cikarang Barang Kabupaten Bekasi. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Salah satu kawasan industri yang berada di Kabupaten Bekasi adalah Kawasan Industri MM2100 yang memiliki luas kurang lebih 3 Ha. Kawasan industri ini menyebabkan bangkitan dan tarikan pergerakan orang maupun barang. Jalan yang paling terbebani oleh bangkitan dan tarikan tersebut adalah Jalan Kalimalang. Volume lalu lintas yang tinggi menyebabkan beban Jalan Kalimalang melebihi kapasitasnya sehingga para pengguna jalan khususnya untuk akses kawasan MM2100 mencari jalan alternatif yaitu Jalan KH. Ahmad Mariuk. Kegiatan di koridor jalan tersebut didominasi oleh kegiatan perdagangan dan jasa, sementara itu tidak banyak pemukiman di sekitarnya. Dengan menggunakan analisis korelasi pearson dapat dilihat hubungan antara volume lalu lintas dengan kegiatan perdagangan dan jasa. Ada hubungan yang kuat antara volume kendaraan per tipe dengan jumlah kegiatan perdagangan dan jasa pada jam ramai dan jam sepi. Kendaraan tipe 1 juga ada hubungan yang kuat dengan semua kelompok produk jam sepi dengan nilai korelasi 0,612, 0,665, 0,569. Artinya sedikitnya kendaraan tipe 1 yang melintas mempengaruhi kegiatan perdagangan dan jasa pada jam sepi. Kendaraan tipe 5 adalah kendaraan yang paling banyak melintas dan mempunyai hubungan yang kuat dengan kelompok produk perdagangan dan jasa dengan nilai korelasi 0,575, 0,530, 0,521. Dan mempunyai nilai korelasi 0,748 dengan jumlah kegiatan kelompok produk makanan dan minuman jam sepi Artinya banyaknya kendaraan tipe 5 yang melintas berkaitan dengan banyaknya jumlah kegiatan perdagangan dan jasa pada jam ramai dan banyaknya kendaraan tipe 5 yang tidak melintas pada jam sepi mempengaruhi sepinya kegiatan perdagangan dan jasa. Kendaraan tipe 6 juga mempunyai hubungan yang kuat dengan semua kelompok produk jam ramai dengan nilai korelasi 0,681, 0,330, 0,535.Hubungan antara total volume lalu lintas dengan jumlah kegiatan perdagangan dan jasa pada jam ramai mempunyai hubungan yang kuat, dengan nilai korelasi 0,567, 0,521, 0,510. Hal ini terjadi karena semakin banyak kendaraan yang lewat, semakin ramai juga pengunjung semua produk perdagangan dan jasa pada jam yang sama dan semakin sedikit kendaraan yang lewat, semakin sedikit juga pengunjung semua perdagangan dan jasa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Transportasi, wilayah kota
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Perencanaan Wilayah Dan Kota > 2013
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Perencanaan Wilayah dan Kota (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:06
Last Modified: 16 Nov 2016 08:06
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26066

Actions (login required)

View Item View Item