Implementasi Val It Framework Untuk Pengukuran Perencanaan Tata Kelola Investasi Teknologi Informasi (Studi Kasus: Universitas Pendidikan Indonesia)

Yusup Ali, Enjang (2016) Implementasi Val It Framework Untuk Pengukuran Perencanaan Tata Kelola Investasi Teknologi Informasi (Studi Kasus: Universitas Pendidikan Indonesia). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Penelitian tentang Val IT Framework diharapkan dapat memberikan manfaat untuk menilai perencanaan investasi IT sehingga dapat menentukan keputusan yang terbaik untuk investasi IT-nya. Tujuan penelitian adalah untuk memperoleh data mengenai identifikasi proses Val IT dan Business case, menggambarkan dan merancang proses (Value Governace, Portofolio Management, dan Investmen Management) Val IT framework serta menghasilkan suatu portofolio atau langkah-langkah yang terbaik pada saat akan mengambil keputusan untuk merencanakan Investasi IT. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. Val IT memberikan pedoman proses-proses dan dukungan praktis untuk membantu pimpinan dan manajemen eksekutif dalam memahami dan melaksanakan peran yang sesuai dalam merencanakan investasi teknologi informasi. Organisasi dapat menggunakan prinsip-prinsip, proses-proses, dan hal-hal praktis yang terdapat di Val IT untuk memperoleh manfaat strategik dan menciptakan level bisnis nyata yang lebih berarti. Hasil penelitian ini diketahui bahwa berdasarkan indeks pada maturity model berada pada level 3 (defined) itu berarti Direktorat Akademik UPI telah menggunakan layanan teknologi informasi dari kegiatan operasional, dengan Val IT Framewok ini diharapkan dapat menghasilkan suatu portofolio atau langkah-langkah yang terbaik bagi pihak Direktorat Akademik UPI pada saat akan mengambil keputusan untuk merencanakan Investasi IT.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Investasi TI, Val IT, Maturity Model
Subjects: S2 Thesis > Magister Sistem Informasi > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 07:37
Last Modified: 16 Nov 2016 07:37
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/2623

Actions (login required)

View Item View Item