Yusmalinawati (2013) Membangun e-commerce pada ocean seven factory. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Ocean Seven merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang fashion yang menjual tshirt distro. Permasalahan yang dialami pihak Ocean Seven yaitu kesulitan dalam transaksi pembelian yang bergantung pada interaksi langsung antara pelanggan dan pihak Ocean Seven, karena belum adanya fasilitas untuk mempermudah pelanggan dalam melakukan transaksi, media promosi untuk memasarkan produk yang masih sangat terbatas, pengeloaan laporan transaksi, manajemen stok produk, laporan penjualan yang masih bersifat konvensional. Kemajuan perkembangan teknologi dan perkembangan informasi, mendorong Ocean Seven untuk melakukan perubahan dalam promosi dan penjualan produk, untuk memenuhi tuntutan dalam persaingan bisnis, solusi dari permasalahan tersebut yaitu membangun sebuah website e-commerce.Fungsionalitas yang digunakan dalam membangun e-commerce penjualan online di Ocean Seven menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database menggunakan Mysql. Metode analisis yang digunakan metode aliran terstruktur yaitu flowmap dengan tools Entity Relationship Diagram (ERD), Data Flow Diagram (DFD), dan Diagram Kontek untuk perancangan basis data. Pengembangan perangkat lunak pada sistem ini menggunakan metode waterfall. Berdasarkan hasil dilakukannya pengujian alpha, betha dan kuisioner terhadap sistem yang telah dibuat. Kesimpulan yang dapat diambil yaitu aplikasi e-commerce ini dapat memudahkan transaksi antara pihak Ocean Seven dan pelanggan, memudahkan pengolahan pencarian produk, data produk, data pembelian dan informasi produk, memperluas pemasaran produk serta membantu dalam pembuatan laporan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengelolaan , Ocen Seven , E-commerce, Produk, Konvensional |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2013 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:06 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:06 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26308 |
Actions (login required)
View Item |