Nur Fauzi, Irman (2014) Pembangunan sistem manajemen pengarsipan di Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah Provinsi Jawa Barat berbasis web. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
soonBadan Pengelola Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) Provinsi Jawa Barat merupakan instansi pemerintahan yang mengelola lingkungan hidup. Setiap kegiatan yang dilakukan di Instansi pasti menghasilkan sebuah dokumen. Semakin lama dokumen tersebut akan semakin menumpuk yang menimbulkan Petugas TU mempunyai kendala dalam proses pencarian dokumen karena pencarian terhadap arsip harus dilakukan secara manual dengan menyisir arsip satu per satu, karena proses penyimpanan sebuah arsip tahap pertama dikelompokkan berdasarkan tahun, lalu berdasarkan bulan dan setelah itu berdasarkan no surat, sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama yang mengakibatkan waktu kerja petugas TU banyak tersita hanya untuk mencari sebuah dokumen. Penyimpanan data secara fisik memiliki kerawanan dalam segi keutuhan dokumen. Adapun tujuan dalam penulisan tugas akhir ini adalah mengurangi penumpukan dokumen, mempermudah petugas TU dalam proses pencarian dokumen memperkecil kemungkinan kerusakan dan kehilangan data arsip.Berdasarkan masalah yang telah diuraikan, dapat diselesaikan dengan cara membangun sebuah sistem dengan menggunakan metode file berindeks majemuk yang diterapkan pada fungsi pencarian sebuah surat berdasarkan tahun, bulan, jenis surat dan nomor surat yang berfungsi untuk mempercepat proses pencarian sebuah surat. Serta untuk menjaga keutuhan dan memperkecil kemungkinan kerusakan data arsip di buatlah sistem manajemen pengarsipan dengan format digital, karena format digital lebih efektif dan efisien dalam penyimpanan data.Setelah dilakukan pengujian terhadap sistem maka dihasilkan kesimpulan bahwa sistem manajemen pengarsipan ini dapat mengurangi penumpukan dokumen dan menghemat ruang kearsipan, mempermudah petugas TU dalam proses pencarian dokumen dan memperkecil kemungkinan kerusakan serta kehilangan data arsip.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Manajemen Arsip, File Berindeks Majemuk, Pencarian Dokumen, Dokumen, Sistem Berkas. |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:07 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:07 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/26726 |
Actions (login required)
View Item |