Sk, Vallianta (2014) Pengaruh Penerapan Sanksi Perpajakan dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak (Survey pada Wajib Pajak orang pribadi Kantor Pelayanan Pajak Pratama Karawang Utara). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Fenomena yang terjadi adalah penerapan sanksi perpajakan belum mampu memberikan rasa takut kepada wajib pajak dan kualitas pelayanan yang belum maksimal dari aparat pajak dikarenakan kinerja aparat pajak dirasa belum maksimal mempengaruhi kepatuhan wajib pajak dalam memenuhi kewajiban perpajakannya. Maksud dari penelitian ini adalah untuk mengumpulkan data serta informasi mengenai pengaruh sanksi perpajakan modern dan kualitas pelayanan terhadap kepatuhan wajib pajak pada KPP Pratama Karawang Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif.Unit analisis dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi pada KPP Pratama Karawang Utara dengan jumlah responden 50 orang. Menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas sebagai alat ukur penelitian. Pengujian statistik yang dilakukan adalah merancang model struktural, merancang model pengukuran, mengkontruksi diagram jalur, konversi diagram jalur kedalam persamaan,estimasi, uji kecocokan model dan uji hipotesis menggunakan software SmartPLS 2.0. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sanksi perpajakan dan kualitas pelayanan berpengaruh siginifikan positif terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi pada KPP Pratama Karawang Utara.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sanksi Perpajakan, Kualitas Pelayanan, Kepatuhan Wajib Pajak |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:09 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:09 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28155 |
Actions (login required)
View Item |