Pengembangan Learning Management System (LMS) untuk Analisis Kualitas Soal dan Hasil Belajar Pada SMK As-Syukron Limbangan

Suhartini, Rina (2014) Pengembangan Learning Management System (LMS) untuk Analisis Kualitas Soal dan Hasil Belajar Pada SMK As-Syukron Limbangan. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

SMK As-Syukron merupakan Sekolah Menengah Kejuruan di kecamatan BL.Limbangan, Garut. Proses belajar mengajar yang sedang berjalan di SMK As-Syukron sudah memanfaatkan teknologi Learning Managent System (LMS) dalam mengatur pembelajaran. Selain itu, di SMK As-Syukron telah menerapkan proses analisis kualitas soal dan hasil belajar sebagai bahan acuan dan evaluasi pembelajaran. Kedua analisis tersebut wajib dilakukan oleh para guru sebagai acuan dan bahan evaluasi pembelajaran karena apabila tidak dilakukan maka guru tidak akan mengetahui kualitas/mutu soal yang telah dibuat dan kesulitan mendapatkan informasi mengenai perkembangan peserta didik akibatnya guru menganggap soal-soal yang telah dibuat sudah baik/ tidak perlu perbaikan, dan menganggap siswa memiliki kemampuan yang sama dalam proses belajar.Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut digunakan metode untuk melakukan analisis kualitas soal yaitu metode kuantitatif dengan menghitung tingkat kesukaran butir soal, daya pembeda, penyebaran jawaban (distraktor), validitas dan reliabilitas tes. Sedangkan metode analisis belajar yaitu dengan menggunakan perbandingan kriteria ketuntasan minimum (KKM) terhadap nilai siswa. Metode pengembangan perangkat lunak menggunakan model waterfall, untuk analisis perangkat lunak menggunakan model terstruktur yaitu Entity Relationship Diagram (ERD) untuk memodelkan data, dan Data Flow Diagram untuk memodelkan fungsional. Dari hasil analisis selanjutnya diterjemahkan ke dalam bahasa pemrograman menggunakan bahasa pemrograman PHP dan menggunakan database MySQL.Setelah dilakukan pengujian sistem dapt ditarik kesimpulan bahwa secara fungsional LMS yang dikembangkan sudah berjalan sesuai dengan harapan yaitu mempermudah guru untuk mengetahui kualitas soal dan kemampuan siswa dalam proses belajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Learning Management System, Model Waterfall , MySQL, PHP, SMK As-Syukron
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:09
Last Modified: 16 Nov 2016 08:09
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28657

Actions (login required)

View Item View Item