Perancangan Museum Batik Tulis Jawa Barat Berkonsep Natural Kingdom

Mochamad and Yunus (2014) Perancangan Museum Batik Tulis Jawa Barat Berkonsep Natural Kingdom. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak macam sejarah dan kebudayaan. Batik tulis merupakan salah satu warisan budaya yang telah resmi diakui oleh Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan PBB (UNESCO), pada 2 Oktober 2009. Citra masyarakat kota Bandung yang kreatif membuat kain batik yang diaplikasikan pada setiap produk. Hal tersebut dapat dijadikan pertimbangan untuk mendirikan sebuah Museum Batik Tulis di Kota Bandung. Museum merupakan sarana untuk menampung, menjaga, melestarikan benda-benda sejarah dan budaya. Lingkungan adalah salah satu aspek yang perlu diperhatikan. Adanya konsep Green telah menjadi trend baru dimasa sekarang ini. Kota-kota besar di Indonesia yang mengalami pertumbuhan sangat pesat seperti kota Bandung serta gaya hidup urban pada kehidupan masyarakat kota Bandung yang berbeda-beda latar budayanya. Museum yang berkonsep Natural Kingdom ini merupakan sebuah sarana pendokumentasian kelestarian batik dengan pengaplikasian konsep green didalamnya dimana pada setiap Interior menggunakan bahan yang mencerminkan gaya natural pada ruang dan menggunakan beberapa material re-use yang dapat membantu kelestarian lingkungan. Dalam jangka panjang diharapkan dapat merubah pola pikir khususnya masyarakat untuk dapat lebih tertarik pada desain yang berkelanjutan sebagai trend hidup urban masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Batik tulis Jawa Barat, museum, kreatif, kota Bandung, urban , green, Natural
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Desain > Desain Interior > 2014
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Desain > Desain Interior (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:09
Last Modified: 16 Nov 2016 08:09
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28809

Actions (login required)

View Item View Item