Tisha Destiarum, Ryvia (2014) Pengaruh Arus Kas dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Return Saham (Studi Kasus Pada Perusahaan Perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2008-2012). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Sesuai dengan Pernyataan Standard Akuntansi Keuangan (PSAK) No.2 yang mewajibkan agar perusahaan mencantumkan laporan aus kas sebagai bagian dari laporan keuangan, maka penelitian ini berusaha untuk menguji pengaruh total arus kas, earning per share terhadap return saham. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh total arus kas, earning per share terhadap return saham Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang bersumber dari data keuangan di Bursa Efek Indonesia tahun 2008-2012. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan sample. Tercatat dari 30 perusahaan menjadi anggota populasi, namun hanya sebanyak 12 perusahaan yang digunakan sebagai sampel yang memenuhi persyaratan. Teknik analisis regresi berganda dilakukan guna menguji hipotesis yang ada. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara arus kas dan earning per share terhadap return saham dengan nilai sig < 0,05. Kesimpulan arus kas dan earning per share secara parsial berpengaruh terhadap return saham pada perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dimana semakin besar arus kas dan earning per share akan meningkatkan return saham. Secara bersama-sama (simultan) arus kas dan earning per share berpengaruh terhadap return saham pada perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | total arus kas, earning per share, laporan keuangan, dan return saham |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:10 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:10 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28951 |
Actions (login required)
View Item |