Pembangunan aplikasi E-Learning elektronika dasar berbasis android untuk siswa Jurusan Teknik Audio-Video di SMK Karnas Kuningan

Putra Wijaya, Dwi (2015) Pembangunan aplikasi E-Learning elektronika dasar berbasis android untuk siswa Jurusan Teknik Audio-Video di SMK Karnas Kuningan. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Elektronika dasar merupakan mata pelajaran yang wajib diajarkan pada siswa jurusan teknik-audio di SMK Karnas Kuningan karena merupakan basis utama dalam proses kerja sistem audio video. Namun siswa merasa kesulitan dalam memahami pelajaran elektronika dasar serta sering melakukan kesalahan perhitungan dan pemasangan Komponen. Selain belajar dari modul sebagai bahan materi, siswa juga menggunakan aplikasi-aplikasi elektronika dasar yang didapat dari internet. Menurut penelitian, siswa lebih mudah memahami pelajaran dari aplikasi tersebut dibandingkan dari modul, namun aplikasi tersebut dirasa masih belum lengkap, karena belum mencakup semua materi. Pembangunan aplikasi E-Learning Elektronika Dasar berbasis android ini terdapat 5 materi yaitu teori dasar, perkakas, alat ukur, komponen dan rangkaian serta terdapat fitur tutorial interaktif . Aplikasi juga didukung dengan gambar, teks, suara dan animasi.Dalam aplikasi ini disediakan latihan soal ujian sebagai bahan evaluasi. Disediakan Back End berupa web yang akan digunakan guru untuk melakukan update soal dan melihat daftar nilai siswa. Model pembangunan perangkat lunak ini menggunakan model Waterfall dengan metode pendekatan sistem yang digunakan ialah metode pendekatan berorientasi objek dengan bahasa pemograman Action Script 3.0 dan PHP . Berdasarkan hasil pengujian aplikasi yang telah dibangun telah mencapai tujuan yaitu membantu siswa agar lebih memahami pelajaran elektronika dasar dan dapat mengurangi kesalahan siswa dalam melakukan perhitungan dan pemasangan komponen elektronika serta menjadi aplikasi yang lebih lengkap dan interaktif dari aplikasi elektronika sejenis yang telah ada.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Elektronika Dasar, Android, Action Script 3, PHP, E-Learning.
Subjects: S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2015
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer
Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:10
Last Modified: 16 Nov 2016 08:10
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/28983

Actions (login required)

View Item View Item