Siti Marlina, Tina (2014) Pengaruh Manajemen Laba dan Sanksi Perpajakan Terhadap Kepatuhan Perpajakan (Survey Pada Wajib Pajak Badan di KPP Pratama Soreang). Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Kepatuhan perpajakan yang dipengaruhi oleh manajemen laba dan sanksi perpajakan memerlukan satu monitoring fungsi perpajakan dan juga sebuah pengukuran alat bantu untuk menentukan apakah wajib pajak tidak patuh. Begitu juga, manajemen laba, sanksi perpajakan juga juga digunakan untuk menguji kepatuhan perpajakan dalam hal kewajiban pajak mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan pengaruh dari manajemen laba dan sanksi perpajakan terhadap kepatuhan perpajakan di kantor pelayanan pajak pratama soreang. Dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan verifikatif. Studi ini digunakan survei dengan 1 KPP dengan unit dari analisis wajib pajak badan yang berjumlah 100 responden. Penelitian ini diolah menggunakan persamaan structural equation modeling, data ordinal terlebih dahulu dikonversi menjadi skala interval dengan method of Successive intervals yang kemudian diolah dengan menggunakan persamaan structural equation modeling dengan partial least square. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Pengaruh Manajemen Laba terhadap Kepatuhan Perpajakan berpengaruh negatif. Artinya bahwa Manajemen Laba yang kecil (rendah) akan meningkatkan Kepatuhan Perpajakan. Pengaruh Sanksi Perpajakan terhadap kepatuhan perpajakan berpengaruh positif. Artinya bahwa Sanksi Perpajakan yang baik akan meningkatkan Kepatuhan Perpajakan. Manajemen Laba dan Sanksi perpajakan memberikan pengaruh sebesar terhadap Kepatuhan perpajakan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Soreang.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Laba, Sanksi Perpajakan, dan Kepatuhan Perpajakan |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Ekonomi Bisnis > Akuntansi > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Ekonomi > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:10 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:10 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29109 |
Actions (login required)
View Item |