Ripandi, Sigit (2015) Pembangunan perangkat lunak data mning di CV.Aldo Putra. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
CV. Aldo Putra merupakan perusahaan yang bergerak dibidang grosir pakaian jadi impor yang melayani pemesanan konsumen dari berbagai wilayah diseluruh Indonesia. Dalam merekomendasikan barang kepada pelanggannya, pihak perusahaan masih menggunakan cara yang manual yaitu dengan cara mengingat kebiasaan pelanggannya terhadap kecenderungan ketika membeli barang yang tidak tersedia. Fenomena ini tidak menjadi kendala jika pelanggannya yang ditangani masih sedikit. Akan tetapi, seperti yang didapat dari fakta penelitian bahwa pelanggan yang dilayani sangat banyak dan transaksi setiap pelanggan berbeda��beda. Hal ini menyebabkan kesulitan tersendiri bagi pihak perusahaan dalam merekomendasikan barang ke pelanggannya terhadap barang yang sejenis. Dalam proses pengumpulan data untuk menunjukkan barang apa saja yang sering dibeli pelanggan dan mempunyai keterkaitan satu dengan yang lainnya, dapat menggunakan bidang keilmuan data mining. Dalam bidang keilmuan datamining, terdapat suatu metode yang dinamakan association ruledengan algoritma apriori.Metode ini juga sering disebut market basket analysis karena berasal dari studi mengenai transaksi penjualan. Associationrule bertujuan untuk menunjukkan nilai asosiatif atau keterkaitan antara barang - barang yang dibeli oleh pelanggan sehingga terbentuk sebuah pola berupa barang - barang apa saja yang dibeli pelanggan secara bersamaan dalam sebuah transaksi penjualan. Dengan mengetahui jenis barang yang dibeli secara bersamaan, dapat dibuat sebuah dasar keputusan untuk merekomendasikan barang kepada pelanggan ketika barang yang diinginkan pelanggan tidak tersedia. Dari hasil pengujian dapat disimpulkan bahwa data mining dengan metode association rule dapat membantu pihak perusahaan dalam merekomendasikan barang kepelanggannya ketika barang yang diinginkan pelanggan tidak tersedia. Keputusan tersebut diambil dari rule yang dihasilkan, karena dari hasil rule tersebut dapat diketahui hubungan keterkaitan barang yang satu dengan barang yang lainnya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Data mining, Association Rule, Apriori, CV. Aldo Putra |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Teknik Dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika > 2015 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:10 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:10 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29123 |
Actions (login required)
View Item |