Sepdiani, Trisa (2014) English Lexical Causative Construction: A Study Of Syntax And Semantics. Diploma thesis, Universitas Komputer Indonesia.
Full text not available from this repository.Abstract
Skripsi yang berjudul English Lexical Causative Construction membahas tentang makna inheren yang dimiliki oleh verba leksikal kausatif dalam kalimat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan dan menjelaskan unit sintaksis (konstituen) dan fitur semantik yang terdapat dalam konstruksi atau mengikuti kata kerja leksikal kausatif sehingga causer dan causee-nya bisa diidentifikasi. Teori yang digunakan untuk menganalisis penelitian ini adalah Sintaksis dan Semantik. Metode yang digunakan adalah deskiptif-analitis; yang mengarahkan penganalisisan data melalui pemaparan atau ilustrasi. Data diambil dari British National Corpus (BNC). Berdasarkan analisis, dapat disimpulkan bahwa konstruksi verba leksikal kausatif memiliki tiga jenis: kategori tanpa perubahan kata kerja, kategori dengan perubahan idiosinkratis kata kerja, dan kategori dengan kata kerja yang berbeda. Selain itu, ketiga jenis kategori tersebut juga bisa memiliki unit sintaksis dan fitur semantic yang sama. Dalam analisis sintaksisnya, verba leksikal kausatif diikuti oleh kata kerja transitif dan ditransitif dengan konstituen frasa nomina yang berfungsi sebagai objek, frasa preposisi yang berfungsi sebagai adverbial, dan frasa preposisi sebagai pelengkap objek. Dalam analisis semantiknya, semua subjek (argument) merupakan agen animate dan sebagai causer dalam 17 data sedangkan 3 data mengindikasikan subjeknya bukan sebagai causer. Causee dalam 2 data merupakan argumen animate sedangkan dalam 18 data lainnya mengindikasikan argumen inanimate. Konstituen (argumen) yang mengikuti verba leksikal kausatif memiliki peran sebagai affected, manner, time, dan location.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | argumen, konstituen, verba leksikal kausatif |
Subjects: | S1-Final Project > Fakultas Sastra > Sastra Inggris > 2014 |
Divisions: | Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Sastra Universitas Komputer Indonesia > Fakultas Sastra > Sastra Inggris (S1) |
Depositing User: | Admin Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2016 08:10 |
Last Modified: | 16 Nov 2016 08:10 |
URI: | http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29305 |
Actions (login required)
View Item |