Kebijakan Sistem Dan Prosedur Pengawasan Di Lingkungan Inspektorat Kabupaten Bandung Barat

Kurniasih, Dewi (2009) Kebijakan Sistem Dan Prosedur Pengawasan Di Lingkungan Inspektorat Kabupaten Bandung Barat.

Full text not available from this repository.
Official URL: http://elib.unikom.ac.id/gdl.php?mod=browse&op=rea...

Abstract

Sebagai sebuah organisasi pemerintahan yang baru terbentuk, Kabupaten Bandung Barat masih memerlukan penataan kelembagaan termasuk dalam kegiatan pengawasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan merekomendasikan model kebijakan sistem dan prosedur pengawasan yang akan dikembangkan dalam kerangka otonomi daerah di Kabupaten Bandung Barat. Adapun metode yang digunakan adalah deskriptif eksploratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aparat pengawas intern pemerintah adalah Inspektorat Kabupaten Bandung Barat. Ruang lingkup pengawasan Inspektorat Kabupaten Bandung Barat meliputi kebijakan daerah, kelembagaan, kepegawaian, keuangan daerah dan lain-lain. Pemeriksaan yang dilakukan Inspektorat Kabupaten Bandung Barat adalah untuk menjamin efektifitas pelayanan publik. Sistem dan prosedur pengawasan harus mengikuti petunjuk dalam peraturan perundangan-undangan. Inspektorat berhak merekomendasikan tindakan perbaikan guna peningkatan kinerja atas bidang yang bermasalah dan untuk meningkatkan pelaksanaan kegiatan entitas yang diperiksa. Penelitian ini diharapkan dapat mengembangkan Ilmu Pemerintahan khususnya dalam hal sistem pengawasan pemerintahan

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Inspection, good governance, system, procedure
Subjects: Member > dekur010575@yahoo.com
Divisions: Universitas Komputer Indonesia > Perpustakaan UNIKOM
Depositing User: Admin Repository
Date Deposited: 16 Nov 2016 08:11
Last Modified: 16 Nov 2016 08:11
URI: http://repository.unikom.ac.id/id/eprint/29791

Actions (login required)

View Item View Item